Pasangan Menikah Lama Jadi Mirip
PERNAH mendengar ungkapan, pria dan wanita yang menikah lambat laun akan menjadi mirip satu sama lain? Teori ini ternyata memang benar-benar ada. Apakah itu dari segi penampilan maupun sikap. Peneliti AS mengumpulkan gambar pasangan yang telah bersama-sama selama 25 tahun atau lebih. Gambar mereka dibandingkan dengan gambar saat mereka belum menikah atau baru di awal pernikahan. Analisa sederhana dari foto menegaskan bahwa dalam kebanyakan kasus, suami dan istri seperti menjadi salinan masing-masing dari mereka. Kemiripin ini semakin jelas terlihat pada pasangan yang memiliki kehidupan yang bahagia. Psikolog dari Universitas Yale mengatakan, upaya penyalinan itu seringkali tanpa disadari, terutama terhadap kebiasan buruk. Misalnya ketika istri berhenti merokok atau minum, maka kemungkinan pria ikut berhenti meningkat lima kali lebih besar. Ini juga berlaku bagi aktivitas fisik. Para ahli percaya, pria dan wanita memilih teman pasangan hidup dengan melihat kriteria secara umum. Karenanya semakin tinggi kesamaan maka semakin besar kemungkinan pernikahan mereka berjalan baik. Seperti dilansir dari geniusbeauty, pernikahan yang bahagia membuat suami dan istri menjadi mirip satu sama lain selama bertahun-tahun. (net)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: