Pendaftar CPNS Mulai Ramai
TAIS, BE- Pasca pengumuman formasi CPNS, kemarin (13/9) Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Seluma mulai diramaikan para pencari kerja. “Untuk pelamar hari kedua ini telah ramai. Hari pertama sudah ada 15 pelamar dari berbagi formasi yang dibuka,” ungkap Kepala BKD Seluma Drs Suparto MSi melalui Sekretaris BKD Supardi MPd. Dikatakannya, pendaftar yang berdomisili di luar kabupaten telah mendaftarkan diri melaluli situs resmi CPNS. Bahkan, katanya, hingga kemarin telah berjumlah 30 peserta. Namun untuk total pendaftar dihari kedua, katanya, masih terus berlangsung mengingat pihak BKD Seluma masih membuka loket hingga jam kerja berakhir. “Untuk tahap penerimaan pendaftaran akan terus kita buka sesuai dengan jam kerja, sedangkan melalui online terus berlangsung hingga tanggalk 23 September ini. Kedepan seluruh persyaratan haruslah lengkap,” katanya. Sementara itu, formasi CPNS Seluma yang terbaru yakni formasi guru BP/BK sebanyak 4 orang untuk tingkat SMP, guru kimia sebanyak 4 orang untuk tingkat SMA, guru sejarah sebanyak 4 orang untuk tingkat SMA, guru penjaskes sebanyak 4 orang untuk SD 2 orang, SMP 1 orang dan SMA 1 orang. guru bahasa inggris 2 orang untuk tingkat SMA. Guru PPKN 2 orang untuk SMA. Kemudian, guru geografi sebanyak 4 orang untuk tingkat SMA 2 orang dan SMK 2 orang. Selanjutnya guru ekonomi akuntansi untuk SMA sebanyak 2 orang dan SMK 2 orang. Seerta guru sosisologi sebanyak 2 orang masing-masing untuk SMA dan SMK. (333)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: