Bantuan Bibit Banyak Titipan

Bantuan Bibit Banyak Titipan

TAIS, BE- Pembagian bantuan bibit sawit di Dinas Pertanian, Peternakan dan Perkebunan Kabupaten Seluma beberapa tahun terakhir banyak titipan dari sejumlah pihak. Sehingga tahun anggaran mendatang, akan dilakukan peyeleksian calon penerima bantuan, sehingga warga yang membutuhkan benar-benar memperoleh bantuan tersebut. “Memang ditahun lalu banyak titipan dari sejumlah pihak, namun untuk tahun 2013 ini kita tidak ada memberikan bantuan mengingat belum ada petunjuk dari Perkebunan Provinsi,” kata Kepala Dinas Pertanian, Peternakan dan Perkebunan Seluma, Rosman Effendi Ssos melalui Sekretaris Sapto Widodo didampingi Kasi Produksi Bidang Perkebunan, Aup Prasadi. Tidak adanya bantuan bibit sawit dan karet di tahun ini tidak lain lantaran Perkebunan provinsi bengkulu masih melakukan lelang terhadap pengadaan bibit sawit. Namun, Di Kabupaten Seluma hanyalah menyuplai semata dan dan yang melakukan penujukan penerima bantuan adalah provinsi. Sedangkan pihaknya hanya menerima proposal dari kelompok tani, sehingga hal inilah yang dititip sejumlah oknum. “Untuk usulan tahun 2013 ini kita telah mengusulkan penerima banuan bibit sawit sebanyak 93 bibit untuk petani sawit sedangkan untuk penerima karet sebanyak 64 petani dan ini telah sampai ke meja perkebunan provinsi,” katanya. Dijelaskannya, penerimanya ke depan akan dibagi sesuai dengan jumlah kelompok tani. Biasanya 20 batang peranggota kelompok tani karet dan 75 batang untuk per kepala petani sawit. Diharapkan dalam waktu kedepan ini, pengadaan bibit sawit dan karet ini dapat terrealisasi di akhir tahun ini, mengingat Pertanian, Peternakan dan Perkebunan Kabupaten Seluma juga tengah mengusulkan dalam APBD Perubahan untuk bantuan sejumlah kelompok tani terhadap bibit dari perkebunan seperti sawit dan karet. (333)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: