Anak China Berekor Sejak Lahir
Seorang ibu di China dipusingkan oleh keadaan anak laki-lakinya. Xiao Wei terlahir dengan ekor yang tumbuh di bagian belakang tubuhnya. Tak hanya menonjol, \"ekor\" tersebut juga terus tumbuh memanjang. Kondisi yang dialami Xiao Wei ini disebut dengan spina bifida yang merupakan kegagalan perkembangan tulang belakang. Sehingga ada tonjolan yang terbentuk di ujung tulang belakang tubuh. Ada beberapa jenis dari kelainan ini, namun paling parah myelomeningocele menyerang 1 dari 800 bayi yang lahir. Ibu Xiao Wei asal provinsi Guangdong sudah memeriksakan putranya yang berusia 7 bulan itu untuk operasi penghilangan ekor. Dalam beberapa kasus, operasi dapat dilakukan dengan memotong tulang belakang untuk menghilangkan ekor. Namun berbagai risiko setelah operasi dapat terjadi, seperti kelumpuhan dan kesulitan mengontrol keluarnya urine. \"Kami meminta dokter untuk mengoperasi menghilangkan ekornya, tapi mereka bilang tak semudah itu,\" ucap Chen Wei. \"Untuk saat ini operasi tersebut belum dapat dilakukan.\" \"Pertumbuhan cukup cepat dan sekarang sudah sepanjang 10 cm. Jika kami potong maka ekor itu akan tumbuh lagi,\" ucap dokter bedah Huang Chuanping. \"Kami butuh memperbaiki syaraf tulang belakang untuk menghentikan pertumbuhannya.\"
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: