Proyek Rp 35,9 M Terancam Gagal

Proyek Rp 35,9 M Terancam Gagal

KOTA MANNA, BE –Proyek pembangunan dengan total anggaran Rp 35,9 miliar di Kabupaten Bengkulu Selatan terancam gagal. Pasalnya, hingga kini Bidang Bina Marga, Dinas PU Kabupaten BS selaku satuan kerja perangkat daerah (SKPD)   yang mengolah dana itu, belum juga melakukan lelang proyek. Plt Kadis PU BS, M Redwan Arif SSos MPH melalui Kabid Bina Marga, Zainal Arifin SE, ketika dikonfirmasi mengakui belum satupun proyek di Bidang Bina Marga yang dilelang. Dijelaskan Zainal, dana sebesar Rp 35,9 M itu akan digunakan untuk meningkatkan 40 titik badan jalan dan 12 titik jembatan di Kabupaten BS tahun 2013 ini. Hanya saja, pihaknya masih berkutat pada pembuatan desain gambar dan pembuatan rancangan anggaran biaya (RAB). Setelah itu baru melakukan pengumuman pelelangan lewat LPSE. \"Kalau pembuatan RAB ke-52 item proyek itu tuntas, baru akan kami umumkan lelang,” ucapnya. Sementara itu, Samsu Hermanto SH, anggota Komisi C DPRD BS, sangat menyayangkan jika proyek di Bina Marga maupun SKPD lain tidak jalan. Hal itu tentunya akan menjadikan pembangunan di BS ini mandeg. Terlebih lagi saat ini hampir memasuki bulan Juli yang kebetulan bulan puasa, yang tentunya waktu tidak akan efektif. Setelah itu, memasuki bulan musim penghujan yakni September, Oktober, Nopember dan Desember. Dirinya memperkirakan jika pelaksanaan kegiatan pembangunan dikerjakan akhir tahun, maka hasilnya tidak akan efektif dan pelaksanaan kegiatan tahun lalu yang diputus kontrak lantaran tidak tuntas dapat terulang lagi. \"Saya sangat menyayangkan jika kegiatan pembangunan belum jalan padahal waktu terus berjalan, sepertinya SKPD terkait tidak belajar dari pengalaman. Seharusnya bupati dapat bertindak tegas untuk memerintahkan SKPD terkait agar segera melaksanakan kegiatan pembangunan agar selesai tepat waktu,\" tandasnya.(369).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: