Daya Tampung SMP Lowong
TAIS, BE- Dipastikan tahun ajaran baru 2013/2014 mendatang, jumlah siswa SMP se-Kabupaten Seluma akan berkurang dari sebelumnya. Penyebabnya, jumlah lulusan SD 2013 ini hanya 3.386 orang dari 180 SD dan 20 MI yang ada. Tahun lalu, lulusan SD jauh melebihi jumlah tahun ini. Akibatnya, daya tampung penerimaan siswa baru SMP yang sudah ditentukan sebanyak 3.528 siswa dari 48 SMP, akan lowong. “Lulusan SD berkurang tahun ini. Dampaiknya beberapa SMP akan kekurangan siswa. Daya tampung SMP sebanyak 3.528 siswa dari 48 SMP yang ada di Seluma ini,” terang Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Seluma, Drs H Azwardi melalui Kasi SMP, Amran SPd. Dampak lain, katanya, terdapat beberapa SMP akan membludak karena pengaruh lokasi sekolah. Sedangkan daya tampung di beberapa UPTD Dispendik, seperti Sukaraja sebanyak 1.134 siswa dari 15 SMP yang ada. Untuk jumlah lulusan SD dan MI sebanyak 1.026 siswa. Dilanjutkannya, UPTD Semidang Alas Maras (SAM), daya tampungnya sebanyak 798 siswa untuk 10 SMP. Sedangkan jumlah kelulusan siswa SD dan MI nya hanya 741 orang. UPTD Talo memiliki 12 SMP dengan daya tampung sebanyak 768 siswa, sedangkan lulusan SD tahun ini 782 orang. Terakhir, imbuhnya, UPTD Seluma dengan 11 SMP yang daya tampungnya 828 siswa, sedangkan lulusan SD sebanyak 837 orang. “Kita yakin nantiknya akan ada sekolah yang kelebihan danpula di beberapa lokasi kekurangan siswanya, namun terkait penerimaan siswa SMP pihaknya belum melakukan namun sesuai dengan jadwal yang ada,” terangnya. Ditambahkannya, penerimaan siswa baru nanti(K)nya dikembalikan ke sekolah masing-masing untuk menentukan mekanismenya. Apakan memakai ujian tertulis atau berdasarkan nilai dan rayon. Sedangkan beberapa sekolah yang akan melakukan tes penerimaan murid adalah SMPN 5 Seluma, SMPN 6 Seluma, SMPN 7 Seluma dan SMPN 14 Seluma. “Ini merupakan kiat khusus untuk menerima siswa, mengingat sekolah ini banyak peminatnya,” terangnya. (333)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: