Novita Dewi Dibilang “Hot” oleh Ahmad Dhani
Novita Dewi dalam penampilan keduanya mengenakan busana yang futuristik. Dia lantunkan lagu \"Feeling Good\" milik Adam Lambert dengan nuansa blues. Seperti penampilan Novita yang sudah-sudah, dia bisa melahap lagu yang cukup sulit dengan luapan rasa dan teknik vokal yang baik. Novita, seperti penyanyi blues umumnya, nyaman bermain dengan nada-nada yang sulit hingga bikin orang kagum. Anggun yang sudah nge-fans kepada Novita sejak awal Gala Show memberikan pujian jika Novita menyanyikan lagu “Feeling Good” kaya dengan harmoni. “Meliuk-liuk dikit, improvisasinya bagus. Gak ada satu pun yang salah, bagus sekali. Kamu powerfull, tapi kamu malam ini pas banget. Kamu bikin saya merindingnya lama,” puji Anggun. Dhani yang mendapat bagian untuk menilai Novita Dewi malah bercanda dengan para pendukung Novita yang berada di barisan penonton. Sehingga Bebi mengingatkan Dhani untuk mengomentari penampilan Novita. “Komen, mau komen apa lagi? Novita, you look hot tonight,” kata Dhani singkat. Bebi menimpali, “Oh, aura seksinya dapet. Memang susah.” Bebi masih belum puas komentar Dhani, ia ingin lebih. Dhani memberikan komentar pamungkas,” Kan, aku dah bilang, aku rela kamu juaranya.” “Nah, itu,” kata Bebi girang.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: