Doa Agar Dimudahkan dalam Urusan Rezeki, Amalkan Setelah Sholat Fardhu

Doa Agar Dimudahkan dalam Urusan Rezeki-(foto: kolase/bengkuluekspress.disway.id)-
BENGKULUEKSPRESS.COM- Rezeki yang lancar dan berkah menjadi harapan setiap orang. Islam mengajarkan berbagai doa dan amalan yang bisa membuka pintu-pintu rezeki.
Rezeki yang lancar dan terbebas dari lilitan utang menjadi dambaan banyak orang. Dalam khazanah keilmuan Islam, terdapat doa-doa warisan ulama salaf yang diyakini sebagai wasilah turunnya kekayaan dan kecukupan dari Allah SWT.
Salah satunya berasal dari keterangan Syaikh Ahmad Syihabuddin Al-Qalyubi dalam kitabnya, Al-Nawadir.
BACA JUGA:Amalan Doa Pelunas Hutang dari Ustaz Adi Hidayat, Insya Allah Lunas Meskipun Sebesar Gunung Uhud
BACA JUGA:Bacaan Doa Tasbih Malaikat, Amalkan Bila Ingin Mendapatkan Rezeki yang Melimpah
Dalam Al-Nawadir, Syaikh Al-Qalyubi menyampaikan bahwa barang siapa yang secara rutin membaca doa berikut ini setiap selesai shalat fardhu, maka ia akan dikaruniai kekayaan dan kecukupan oleh Allah. Berikut lafaz doanya:
يَا غَنِيُّ يَا حَمِيْدُ يَا مُبْدِئُ يَا مُعِيْدُ يَا رَحِيْمُ يَا وَدُوْدُ اَغْنِنِيْ بِحَلَالِكَ عَنْ حَرَامِكَ وَاكْفِنِيْ بِفَضْلِكَ عَمَّنْ سِوَاكَ
(Yaa Ghaniyyu yaa Hamiidu yaa Mubdi’u yaa Mu’iidu yaa Rahiimu yaa Waduudu, aghninii bihalaalika ‘an haraamika wakfinii bifadhlika ‘amman siwaaka).
Artinya:
BACA JUGA:4 Bacaan Doa Terbaik untuk Ayah, Sesuai Al Quran dan Hadits
BACA JUGA:Selain Tengah Malam, Ustaz Adi Hidayat Bocorkan Waktu Doa Terbaik, Agar Hajat dan Rezeki Lancar
"Wahai Dzat Yang Maha Kaya, wahai Yang Maha Terpuji, wahai Yang Maha Memulai dan Mengembalikan, wahai Yang Maha Penyayang dan Maha Pengasih, cukupilah aku dengan rezeki yang halal dari-Mu sehingga aku tidak membutuhkan yang haram, dan berilah aku kecukupan dengan anugerah-Mu sehingga aku tidak berharap dari selain-Mu,".
Lebih lanjut, Syaikh Al-Qalyubi menjelaskan bahwa doa ini memiliki keutamaan luar biasa jika dibaca setelah shalat Jumat:
"Barang siapa membaca doa tersebut setelah shalat Jumat, maka Allah akan melunasi utangnya dan mencukupkannya dari makhluk-Nya. Bahkan, sebagian ulama menyebutkan, jika doa ini dibaca secara konsisten setelah setiap shalat fardhu, maka sebelum Jumat berikutnya tiba, Allah telah memberinya kecukupan rezeki,".
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: