HONDA BANNER

Wali Kota Bengkulu Instruksikan Puskesmas Buka 24 Jam

Wali Kota Bengkulu Instruksikan Puskesmas Buka 24 Jam

Puskesmas Penurunan yang siap jadi BLUD tahun ink-(ist)-

BENGKULUEKSPRES.COM – Pemerintah Kota Bengkulu kembali menghadirkan terobosan di bidang layanan kesehatan. Wali Kota Bengkulu, Dedy Wahyudi, menyampaikan bahwa Pemkot tengah mempersiapkan kebijakan baru yakni operasional Puskesmas selama 24 jam di seluruh wilayah Kota Bengkulu.

“Insya Allah nanti di Kota Bengkulu ini puskesmasnya buka 24 jam. Kita akan launching program ini sembari meresmikan kantor Puskesmas Penurunan yang baru direnovasi. Ini bentuk terobosan kita,” ujar Wali Kota, Sabtu (24/5/2025).

Wali Kota Dedy juga menegaskan bahwa pelayanan kesehatan gratis melalui BPJS Kesehatan terus berjalan dan sudah dirasakan manfaatnya oleh puluhan ribu warga Kota Bengkulu.

“Di kota ini dijamin semua. Di bidang kesehatan, warganya dilayani dengan BPJS gratis. Alhamdulillah, puluhan ribu warga telah merasakan manfaatnya,” tuturnya.

BACA JUGA:Dianggarkan Rp 30 M, Pembangunan Kawasan Wisata Danau Dendam Dimulai Tahun Ini

BACA JUGA:Bawa 5 Penumpang, Basarnas Bengkulu Lakukan Pencarian Kapal KM Athaf yang Hilang Kontak

Dalam waktu dekat, Pemkot Bengkulu juga merencanakan pembangunan rumah sakit khusus mata di wilayah Kecamatan Selebar. Rumah sakit ini akan menangani berbagai jenis gangguan penglihatan seperti katarak, rabun, dan mata minus.

“Mohon doanya, akan segera dibentuk lagi rumah sakit khusus mata di Kota Bengkulu. Tapi ke depan akan diperluas menjadi rumah sakit khusus panca indra. Saat ini sedang proses penyusunan proposal, dan target kami jika disetujui akan mulai dibangun tahun ini,” jelas Dedy.

Selain itu, Wali Kota juga menyebutkan dua rumah sakit yang menjadi andalan Pemkot Bengkulu, yaitu Rumah Sakit Umum Daerah Harapan dan Doa (RSHD) dan Rumah Sakit Ibu dan Anak Tino Galo (RSTG). Keduanya terus dikembangkan untuk mendukung pelayanan kesehatan yang lebih baik dan menyeluruh di Kota Bengkulu.(imn)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: