Dinkes Kota Bengkulu Siapkan 3 Posko Kesehatan untuk Pemudik dan Wisatawan Saat Lebaran

Kadinkes Kota Bengkulu, Joni Haryadi Thabrani-(ist)-
BENGKULUEKSPRESS.COM – Menyambut mudik Lebaran 1446 Hijriah, Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bengkulu akan membuka 3 posko kesehatan yang siap melayani pemudik dan wisatawan mulai H-7 hingga H+7 Idul Fitri 2025.
Posko kesehatan ini disiapkan untuk memfasilitasi pemudik dan wisatawan yang membutuhkan pemeriksaan kesehatan, tempat istirahat, hingga informasi jalur mudik.
"Kami akan menyiapkan tiga titik posko, yakni di Pantai Jakat, Pantai Panjang, dan pintu tol Betungan. Setiap posko akan dilengkapi dengan tenaga medis serta ambulans untuk keadaan darurat," ujar Kepala Dinas Kesehatan Kota Bengkulu, Joni Haryadi Thabrani, Senin (24/3/2025).
BACA JUGA:Polresta Bengkulu Buka Layanan Penitipan Barang & Kendaraan Gratis untuk Pemudik
BACA JUGA:Wali Kota Bengkulu Upayakan Seluruh Pekerja Tercover BPJS Ketenagakerjaan, Termasuk Driver Ojol
Lokasi dan Fasilitas Posko Kesehatan Lebaran:
- Pantai Jakat
- Pantai Panjang
- Pintu Tol Betungan
Tenaga Medis Tiap Posko:
- 1 Dokter
- 2 Perawat
- 1 Driver Ambulans
BACA JUGA:Layanan Dukcapil Kota Bengkulu Tetap Buka Saat Libur Lebaran 2025, Catat Jam Operasinya!
BACA JUGA:Giliran Polda Bengkulu Selidiki Dugaan Kredit Fiktif di Bank Bengkulu
Layanan yang Disediakan:
- Pemeriksaan kesehatan gratis
- Pertolongan pertama bagi pemudik
- Pusat informasi kepadatan jalur mudik
- Fasilitas istirahat bagi wisatawan
Seluruh posko kesehatan ini akan beroperasi hingga H+7 Lebaran, bekerja sama dengan kepolisian untuk memastikan keamanan dan kenyamanan para pemudik dan wisatawan di Kota Bengkulu.(imn)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: