Paslon Nomor 1 Dani - Sukatno Serap Aspirasi Petani hingga Buruh

Paslon Nomor 1 Dani - Sukatno Serap Aspirasi Petani hingga Buruh

Paslon Nomor 1 Dani - Sukatno Serap Aspirasi Petani hingga Buruh -(ist)-

BENGKULUEKSPRESS.COM – Pasangan calon (paslon) Walikota dan Wakil Waliota Bengkulu nomor urut 1, Dani Hamdani dan Sukatno, kembali menyapa warga untuk menyerap aspirasi langsung. Pada Selasa sore (12/11/2024), ratusan warga Kelurahan Jembatan Kecil, Kecamatan Singaran Pati, hadir dalam pertemuan ini.

Warga yang hadir berasal dari berbagai latar belakang, mulai dari petani, buruh, hingga pedagang. Mereka menyampaikan harapan dan keluhan kepada pasangan calon tersebut. Salah seorang buruh, Dedi Iskandar, menyoroti persoalan daftar harga turun barang yang belum diperbarui sejak 2017.

"Kami mohon, jika bapak Dani dan Sukatno nanti terpilih, harga turun barang ini bisa dirundingkan kembali dengan Disnaker. Kondisi ini merugikan buruh seperti kami," ujarnya.

Menanggapi hal ini, Dani Hamdani menegaskan komitmennya untuk memperjuangkan hak semua lapisan masyarakat. Ia berjanji akan mengeluarkan regulasi yang tidak memberatkan pengusaha tetapi juga melindungi buruh.

BACA JUGA:Dani-Sukatno Ingin Jadikan Bengkulu Kota Pariwisata Bertaraf Internasional

BACA JUGA:Paslon Rohidin - Meriani Pastikan Pemerintah yang Bersih dan Bebas Dari Persoalan Hukum

"Kami terus mendengar masukan dari masyarakat. Jika diberi amanah, regulasi yang kami buat harus adil, tidak merugikan buruh atau pengusaha," ujar Dani.

Di sisi lain, calon Wakil Wali Kota Sukatno menyampaikan rasa terima kasihnya kepada warga yang telah hadir. Ia juga mengungkapkan visinya untuk meningkatkan kesejahteraan petani, buruh, dan pedagang melalui program-program inovatif.

"Insyaallah, jika diberi amanah, kami akan memastikan panen petani lebih mudah, serta memperjuangkan hak buruh agar masa depan dan kesejahteraan mereka lebih terjamin," kata Sukatno.

Koordinator warga, Mustafa, menyebut bahwa Dani-Sukatno adalah pasangan ideal untuk memimpin Kota Bengkulu. Menurutnya, program-program mereka relevan dengan kebutuhan masyarakat, terutama di sektor pertanian dan buruh.

"Kami yakin program mereka akan membawa perubahan positif, terutama untuk petani dan buruh. Kehadiran mereka memberikan harapan besar bagi kami," ujarnya.

Dengan program-program yang berfokus pada pengembangan kualitas hidup masyarakat, Dani-Sukatno diharapkan mampu memberikan solusi konkret bagi tantangan yang dihadapi petani, buruh, dan pedagang di Kota Bengkulu.(**)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: