Agar Doa Cepat Dikabulkan Allah SWT, Ustaz Adi Hidayat: Amalkan Ini Secara Rutin
Ustaz Adi Hidayat Bagikan Cara Agar Doa Cepat Dikabulkan Allah SWT-(foto: kolase/bengkuluekspress.disway.id)-
BENGKULUEKSPRESS.COM- Berdoa adalah salah satu cara bagi manusia untuk memohon kepada Tuhan Yang Maha Esa.
Dalam Islam, berdoa sangat dianjurkan untuk menyertai setiap ikhtiar yang kita lakukan.
Namun, kita juga memahami bahwa doa manusia ada yang langsung dikabulkan, ada yang tidak, dan ada pula yang dikabulkan setelah waktu yang lama.
BACA JUGA:Ternyata Perempuan Seperti Ini Menjadi Pembuka Rezeki, Berikut Penjelasan Ustaz Adi Hidayat
BACA JUGA:Ingin Rezeki Melimpah dan Cepat Kaya? Ustaz Adi Hidayat: Saat Tahajud Baca Surah Ini
Terkait dengan cara agar doa yang kita panjatkan cepat dikabulkan Allah SWT pernah dijelaskan Ustaz Adi Hidayat.
Hal tersebut disampaikan Ustaz Adi Hidayat dalam suatu ceramah yang videonya diunggah oleh kanal Youtube Adi Hidayat Official.
Dalam ceramahnya, Ustaz Adi Hidayat menyampaikan bahwa terdapat amalan yang jika dilakukan secara rutin dapat mempercepat terkabulnya doa.
"Kalau ingin cepat doanya dikabul, bangun sebelum subuh, isi dengan Istighfar, itu rahasianya," ungkap Ustaz Adi Hidayat.
BACA JUGA:Sudah Bekerja Keras, Namun Rezeki Masih Seret, Berikut Penjelasan Ustaz Adi Hidayat
BACA JUGA:Meskipun Kerjanya Biasa Saja, Tapi Rezekinya Mengalir Deras, Ustaz Adi Hidayat Bagikan Kuncinya
Ustaz Adi Hidayat juga menyampaikan bahwa dalam sebuah hadits disebutkan, dua rakaat sholat sunnah sebelum subuh memiliki keutamaan yang lebih baik daripada dunia beserta isinya.
"Dua raka’at fajar (shalat sunnah qobliyah shubuh) lebih baik daripada dunia dan seisinya," (HR Muslim).
Itulah sebabnya banyak orang memanfaatkan waktu subuh dengan beristighfar, karena memahami betapa istimewanya waktu di awal hari tersebut.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: