Seleksi P3K Tahap Pertama Kota Bengkulu Diikuti 1.507 PTT
Seleksi P3K Tahap Pertama Kota Bengkulu Diikuti 1.507 PTT-(ist/bengkuluekspress.com)-
BENGKULUEKSPRESS.COM - Masa pendaftaran seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K) tahap pertama telah ditutup pada 20 Oktober lalu, dengan total 1.507 Pegawai Tidak Tetap (PTT) yang mendaftar.
Ribuan PTT tersebut merupakan tenaga yang sudah terdaftar dalam database Badan Kepegawaian Negara (BKN). Rinciannya, sebanyak 1.336 orang mendaftar untuk formasi teknis, 43 orang untuk formasi guru, dan 128 orang untuk formasi tenaga kesehatan.
Tahap kedua pendaftaran seleksi P3K dijadwalkan dibuka pada Desember mendatang. Pendaftaran tahap ini dapat diikuti oleh 887 PTT yang masa kerjanya di atas tahun 2022. Para PTT akan memperebutkan total 2.394 kuota P3K yang dibuka oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Bengkulu pada tahun ini, sebagai peluang baru bagi peningkatan status kerja para PTT.
Anggota Komisi 1 DPRD Kota Bengkulu, Pudi Hartono, memberikan dukungan atas upaya pemerintah dalam pengangkatan dan seleksi PTT menjadi P3K.
"Kita berharap proses seleksi ini dapat berjalan transparan, jangan sampai ada pihak yang sudah layak tetapi belum diterima, dan sebaliknya, ada yang belum layak tapi diutamakan. Sebagai mitra Komisi II, kami mengharapkan pelaksanaan teknis yang seadil mungkin," ungkap Pudi.
BACA JUGA:Debat Paslon Walikota Bengkulu 2024, Polresta Terjunkan 150 Personel
Saat ini, Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Pemkot Bengkulu tengah melakukan pemeriksaan berkas administrasi para calon P3K yang telah mendaftar. Setelah proses verifikasi administrasi selesai, BKPSDM akan mengumumkan hasilnya kepada publik. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: