Patung dari Ribuan Kancing

Patung dari Ribuan Kancing

\"bisaSeorang seniman bernama Agusto Esquivel membuat sebuah karya seni yang unik dari ribuan butir kancing. Esquivel membuat seni patung dari bentuk Monalisa sampai bentuk kamar mandi.

Esquivel menggunakan ratusan ribu kancing untuk membuat setiap potongan-potongan unik dari karya seninya. Kancing-kancing itu dicat satu per satu kemudian dibiarkan kering sebelum digantung di rak dan mulai dibentuk.

Seniman berusia 36 tahun ini telah membuat banyak patung bergantung, seperti gambar Mona Lisa, piano, ayunan, sampai mesin penjual otomatis.

Esquivel menghabiskan waktu sekitar satu bulan setengah untuk membuat satu karya uniknya ini. Proses pembuatan karya seni ini dimulai dengan membuat kotak akrilik dengan banyak lubang untuk menggantungkan ribuan kancing tersebut. Kemudian kancing-kancing itu diwarnai sesuai keinginan dan menunggu kancing itu kering sebelum memulai membuat bentuk yang diinginkan.

\"Saya suka ide ini, sesuatu yang tampak padat dan berat, tapi sebenarnya ringan dan rapuh jika disentuh,” kata Esquivel, seperti dikutip dari Daily Mail.

”Teknik ini bisa berubah-ubah pada setiap bentuk yang ingin dibuat. Saya ingin orang-orang membeli kancing yang terlihat unik dan mahal. Saya juga tidak tahu mengapa saya memilih kancing sebagai objek karya seni saya. Saya menemukan banyak sejarah dibelakang sebuah kancing dan itu sangat menarik,” jelas seniman asal Miami, Amerika Serikat (AS) ini.(**)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: