Insan Media Ikuti Kejuaraan Menembak di Mako Brimob Polda Bengkulu
Insan pers Bengkulu saat ikut kejuaraan menembak di Polda Bengkulu-(foto: rio susanto)-
BENGKULUEKSPRESS.COM - Masih dalam rangka Hari Ulang Tahun Bhayangkara ke -78 tahun 2024, Polda Bengkulu menggelar kejuaraan menembak yang dipusatkan di Lapangan Mako Brimob Polda Bengkulu, Selasa (23/7/2024).
Kegiatan ini turut dihadiri oleh insan pers di Bengkulu dengan tujuan mempererat silaturahmi dan jalinan kerjasama yang sudah berlangsung baik selama ini.
Waka Polda Bengkulu, Brigjen Pol Agus Salim mengatakan, kejuaraan menembak masih dalam rangka HUT Bhayangkara ke-78 dengan tujuan untuk meningkatkan komunikasi dan mempererat hubungan beraa insan pers di Bengkulu.
Selain itu, lomba ini juga menunjukkan komitmen polri yang harmonis pada seluruh stakeholder, khususnya pada insan pers yang senantiasa memberikan informasi pada masyarakat akan kegiatan Polri.
"Dengan momentum ini, diharapkan dapat meningkatkan profesionalisme dan dedikasi polri dalam melayani masyarakat," ujarnya.
Sementara itu, Rio Susanto selaku fotografer Harian Bengkulu Ekspress turut mengapresiasi kegiatan yang diselenggarakan oleh Polda Bengkulu tersebut.
Menurutnya, kegiatan ini menjadi ajang bertemunya insan pers dengan stakeholder khususnya Polri yang selama ini memang sudah menjadi mitra media massa di Bengkulu.
Kedepan, Rio berharap, kegiatan seperti ini tidak hanya dilakukan disaat momentum HUT Bhayangkara, tetapi juga kegiatan yang rutin dilakukan.
BACA JUGA:Astra Motor Bengkulu Mengadakan EV Experience Bersama Jurnalist
"Kegiatan ini sangat positif, selain mengasah keterampilan insan pers, terbangunnya kolaborasi insan pers dengan Polri lebih baik lagi," pungkas Rio. (Tri)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: