Roma vs Lazio Berakhir Imbang 1-1

Roma vs Lazio Berakhir Imbang 1-1

\"derbyLaga derby della capitale antara AS Roma dan Lazio tak menghasilkan pemenang. Kedua tim bermain imbang 1-1 setelah gol Hernanes di babak pertama dibalas oleh penalti Francesco Totti di babak kedua.  Dalam pertandingan di Stadio Olimpico, Selasa (9/4/2013) dinihari WIB, Lazio unggul lebih dulu lewat sepakan Hernanes. Keunggulan Lazio itu bertahan hingga turun minum. Di awal babak kedua, Lazio mendapat hadiah penalti tapi gagal dimaksimalkan oleh Hernanes. Roma kemudian justru mampu menyamakan angka melalui eksekusi penalti Francesco Totti. Memasuki menit ke-69, Lazio harus bermain dengan 10 orang setelah Giuseppe Biava mendapat kartu kuning kedua. Tapi keunggulan jumlah pemain tak mampu dimanfaatkan Roma untuk menambah keunggulan. Dengan hasil ini, Roma masih tertahan di peringkat tujuh dengan 48 poin. Sementara Lazio naik ke urutan lima menggeser Inter Milan dengan 51 poin. Roma langsung mengambil inisiatif menyerang di awal pertandingan. Sundulan Erik Lamela dari jarak dekat usai menerima bola dari Francesco Totti masih mengarah tepat ke pelukan Federico Marchetti. Serangan Roma di menit kedelapan juga belum membuahkan hasil. Umpan terobosan Totti di dalam kotak penalti lebih dulu mampu diamankan oleh Marchetti sebelum disambar oleh Miralem Pjanic. Antonio Candreva mengancam gawang Roma empat menit kemudian. Tapi sepakannya dari sisi kanan bisa digagalkan oleh Maarten Stekelenburg. Lazio membuka keunggulan di menit ke-16. Sepakan Hernanes dari luar kotak penalti meluncur ke pojok kanan atas gawang dan tak mampu dijangkau oleh Stekelenburg. Lazio nyaris menggandakan keunggulan empat menit berselang. Sepakan Senad Lulic ke arah tiang dekat usai menerima umpan dari Hernanes masih bisa dihalau Stekelenburg dan menghasilkan sepak pojok. Tendangan bebas Candreva di menit tak mengancam gawang Stekelenburg. Bola sepakannya masih melambung di atas mistar gawang. Di penghujung babak pertama, Roma mendapat peluang dari kaki Totti. Menerima bola dari Alessandro Florenzi, Totti kemudian melepaskan tembakan dari luar kotak penalti yang memaksa Marchetti untuk melakukan penyelamatan. Tiga menit laga babak kedua berjalan, Lazio mendapat hadiah penalti setelah Marquinhos melakukan handsball di kotak terlarang. Tapi eksekusi Hernanes gagal berbuah gol setelah sepakannya melebar dari sasaran. Di menit ke-56, giliran Roma yang mendapat hadiah penalti usai Pjanic dijatuhkan. Totti yang maju sebagai eksekutor sukses melaksanakan tugasnya dan membuat skor menjadi imbang 1-1. Marchetti kembali menggagalkan tembakan Totti dari jarak jauh. Bola muntah kemudian disambar oleh Florenzi tapi masih bisa dihalau oleh Marchetti. Percobaan terakhir Florenzi menyambut bola muntah melambung di atas mistar gawang. Memasuki menit ke-69, Lazio harus bermain dengan 10 orang. Giuseppe Biava mendapat kartu kuning kedua setelah melakukan pelanggaran terhadap Marquinho. Unggul jumlah pemain, Roma terus menekan Lazio. Namun serangan Roma di jmenit ke-71 tak menghasilkan gol setelah umpan Totti hanya bergulir di depan gawang dan tak ada pemain Roma yang mampu menjangkaunya. Peluang emas kembali hadir untuk Roma delapan menit kemudian. Sepak pojok Totti menemui Lamela yang berdiri bebas di sisi kanan. Tapi sundulannya melayang di atas mistar gawang Lazio. Tendangan bebas Totti di menit ke-86 juga belum membuahkan hasil. Bola berhasil diamankan dengan baik oleh Marchetti. Hingga laga usai, tak ada gol lagi yang tercipta. Skor 1-1 bertahan hingga wasit meniup peluit panjang. Susunan Pemain Roma: Stekelenburg; Torosidis, Marquinhos, Castan, Marquinho; Bradley, De Rossi (Destro 52), Florenzi (Dodo 73); Pjanic; Lamela, Totti Lazio: Marchetti; Gonzalez, Biava, Cana, Radu (Stankevicius 89); Ledesma (Ciani 70); Candreva, Onazi, Hernanes Lulic; Klose (Kozak 60)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: