Simak 8 Efek Samping Minum Kopi Setiap Hari

Simak 8 Efek Samping Minum Kopi Setiap Hari

Efek samping minum kopi setiap hari-Pinterest -

BENGKULUEKSPRESS.COM -  Tidak dapat dipungkiri lagi jika kopi merupakan salah satu minuman yang tidak boleh dilewatkan untuk dikonsumsi. 

Selain mengandung banyak manfaat untuk kesehatan tubuh, tenyata kopi juga memiliki efek samping jika dikonsumsi secara berlebihan dan terus menerus. 

Lantas, apa saja efek samping minum kopi setiap hari? Artikel ini akan memberikan informasi mengenai apa saja dampak dan efek jika kamu meminum kopi setiap hari terhadap kesehatan. Berikut efek samping minum kopi setiap hari, diantaranya :

1. Sakit kepala 

Kopi mengandung kafein yang merupakan psikostimulan atau zat yang merangsang sistem saraf pusat. Inilah sebabnya mengapa banyak orang minum kopi atau teh berkafein di pagi pagi. 

Namun, mengonsumsi terlalu banyak kopi yang diminum dalam satu tegukan dapat menyebabkan sakit kepala. 

BACA JUGA:Tanda-tanda Manusia yang Didampingi Khodam Ular Naga

2. Kecemasan

Kafein sebagai komponen utama dalam kopi dapat menyebabkan peningkatan risiko kecemasan. Penelitian pada 2020 yang diterbitkan di Nutrients menunjukkan bahwa asupan kafein yang berlebihan dapat meningkatkan risiko kecemasan.

Penelitian lain pada 2021 yang diterbitkan di Cureus menegaskan bahwa mahasiswa yang mengonsumsi kafein dalam jumlah banyak mengalami peningkatan kecemasan, gangguan tidur, dan nafsu makan yang buruk.

3. Mudah marah 

Mengonsumsi terlalu banyak kopi juga dapat menyebabkan perasaan mudah tersinggung. Namun, jika Anda memiliki gangguan psikologis atau kecemasan, mungkin dapat mengalami iritabilitas (peka terhadap rangsangan) dengan konsumsi kafein yang lebih sedikit daripada rata-rata orang. 

Meskipun penelitian lebih lanjut perlu dilakukan untuk menemukan dengan tepat seberapa banyak kafein menyebabkan iritabilitas. 

BACA JUGA:5 Tips Atasi Anak Tak Doyan Sayur dan Buah

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: