Ini Dia Berbagai Cara Membesarkan Bokong untuk Wanita

Ini Dia Berbagai Cara Membesarkan Bokong untuk Wanita

Cara membesarkan bokong yang mudah dan cepat adalah melalui operasi bokong atau buttock augmentation. --

BENGKULUEKSPRESS.COM - Bokong yang kencang, besar, dan padat bisa membuat penampilan tubuh menjadi lebih indah. Oleh karena itu, sebagian orang ingin mencoba beberapa cara membesarkan bokong, terutama kaum wanita. Tertarik untuk membesarkan bokong? Yuk, simak caranya di artikel ini.

Besar kecilnya bokong seseorang umumnya dipengaruhi oleh beberapa faktor, seperti faktor genetik atau keturunan, berat badan, jumlah jaringan lemak dan otot di bokong, hingga aktivitas fisik atau olahraga. Selain dengan olahraga, cara membesarkan bokong juga bisa dilakukan melalui operasi.

BACA JUGA:Teh Tawar Ampuh Turunkan Kolesterol dan Cegah Kanker

Cara Membesarkan Bokong dengan Operasi
Cara membesarkan bokong yang mudah dan cepat adalah melalui operasi bokong atau buttock augmentation. operasi bokong biasanya bertujan untuk memperbaiki bentuk dan ukuran bokong karena kelainan tertentu, misalnya cacat bawaan atau cedera fisik, atau karena alasan estetika.

Operasi pembesaran bokong bisa dilakukan dengan cara menggunakan suntikan lemak, pemasangan implan silikon padat, pengangkatan dan rekonstrukti jaringan otot dan lemak di bokong, atau kombinasi dari berbagai teknik tersebut. Operasi ini termasuk operasi yang tidak terlalu rumit, minim rasa sakit, dan memiliki angka keberhasilan yang tinggi. Meski demikian, jika ingin membesarkan bokong dengan cara operasi, Anda perlu menyiapkan biaya yang cukup besar.Anda juga harus berkonsultasi ke dokter bedah plastik terlebih dahulu sebelum dinyatakan layak menjalani operasi pembesaran bokong.

BACA JUGA:Jangan Lewatkan Manfaat Seledri yang Bagus Kesehatan

Cara Membesarkan Bokong dengan Olahraga
Selain operasi, Anda juga bisa membesarkan bokong dengan membangun massa otot di bokong. Hanya saja, membesarkan bokong dengan cara ini membutuhkan proses dan waktu yang lebih lama dibandingkan dengan operasi. Namun, cara ini lebih murah dan aman dibandingkan operasi.Berikut adalah beberapa gerakan olahraga yang dapat Anda lakukan, agar bokong Anda semakin kencang dan tampak lebih menonjol:

1. Side-lying leg raise
Berbaring menyamping ke kanan, letakkan tangan kiri pada pinggang kiri, dan tekan bagian atas bokong untuk menjaga agar pinggang tetap agak maju. Lalu, angkat kaki kiri dengan tungkai dalam posisi lurus tanpa melepaskan tangan dari pinggang. Turunkan kaki dan lakukan gerakan tersebut sebanyak 8–10 kali. Setelah itu, Anda bisa ganti posisi posisi berbaring menyamping ke kiri. Ulangi gerakan ini sebanyak 2–3 kali.

2. Bridges
Posisikan tubuh tidur telentang dengan lutut ditekuk dan tumit menyentuh lantai. Setelah itu, angkat pinggang Anda dan turunkan secara perlahan. Ulangi gerakan ini sebanyak 8–10 kali.

BACA JUGA:Ini Dia Manfaat Terapi Ozon untuk Pengobatan

3. Squat
Buka kedua kaki selebar bahu dan tekuk lutut seolah Anda akan duduk. Ulurkan tangan ke depan. Turunkan pantat agar posisi Anda seolah sedang duduk sempurna dengan posisi paha sejajar lantai. Pastikan punggung tetap lurus dan pandangan Anda juga lurus ke depan. Angkat pantat perlahan untuk kembali ke posisi awal. Anda juga bisa mengkombinasikan gerakan sambil melompat (squat jump). Lakukan gerakan hingga 2 atau 3 set dengan masing-masing 1 set sebanyak 8–10 kali.

4. One-leg kickbacks
Letakkan kedua tangan dan lutut menempel pada lantai, seperti merangkak. Kemudian, angkat kaki kanan Anda ke atas setinggi mungkin hingga lutut juga ikut terangkat, tetapi masih membentuk sudut 90 derajat. Dalam posisi ini, kencangkan otot perut dan bokong Anda. Kemudian, turunkan kembali kaki Anda hingga lutut kembali menempel pada lantai seperti posisi semula. Angkat kaki kiri secara bergantian. Ulangi gerakan pada masing-masing kaki hingga 8–10 kali.

BACA JUGA:Deretan Nutrisi dan Manfaat Arugula untuk Kesehatan Tubuh

Sebelum memulai gerakan-gerakan di atas, jangan lupa untuk melakukan pemanasan terlebih dahulu dan pendinginan setelah selesai, misalnya dengan stretching. Selain gerakan-gerakan di atas, cara membesarkan bokong juga bisa dilakukan dengan olahraga lain, seperti berenang, bersepeda, HIIT, latihan angkan beban, jogging, naik turun tangga, yoga, dan pilates.

Tak hanya dapat memperbesar bokong, beragam olahraga di atas juga dapat mengencangkan dan memperkuat otot dan persendian tubuh. Perlu diingat bahwa membesarkan bokong bukan berarti Anda harus menambah berat badan. Jika dilakukan secara konsisten dan teratur, olahraga merupakan cara paling sehat dan bermanfaat dalam jangka panjang untuk membesarkan bokong.

BACA JUGA:9 Tips Merawat Motor Matic Honda Agar Awet dari AHASS

Selain dengan olahraga rutin, Anda juga perlu menjalani gaya hidup sehat, misalnya dengan mengonsumsi makanan yang bergizi dan minum air putih yang cukup agar berat badan tetap ideal dan bentuk tubuh Anda tetap indah dipandang. (**)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: