Inilah Obat Smoothing Terbaik yang Aman dan Tahan Lama
sekarang sudah ada banyak produk yang bisa membantu kamu meluruskan rambut sendiri--
BENGKULUEKSPRESS.COM - Masing-masing dari kita punya jenis rambut yang berbeda-beda. Ada yang keriting, lurus, wavy, dan lain-lain. Bahkan rambut keriting pun terbagi menjadi beberapa jenis. Jika kamu lagi mau punya rambut lurus, coba pakai obat smoothing.
Obat smoothing adalah obat yang kamu pakai untuk membuat rambut jadi lurus. Meskipun kamu bisa bikin rambut jadi lurus, proses ini juga perlu kamu jalani dengan sabar dan teliti, agar hasilnya sempurna. Sekarang, kamu juga tidak perlu ke salon untuk meluruskan rambut karena smoothing bisa kamu kerjakan di rumah. Tapi sebelum kamu mengerjakannya sendiri, pastikan kamu sudah mengerti caranya terlebih dahulu.
BACA JUGA:Aniaya dan Ancam Tetangga Pakai Cangkul, Pria Setengah Abad Ditangkap Polisi
Rekomendasi Obat Smoothing
Untungnya, sekarang sudah ada banyak produk yang bisa membantu kamu meluruskan rambut sendiri. Berikut adalah rekomendasi Obat Smoothing yang bisa kamu coba pakai.
1. L’Oréal X-Tenso Moisturist
Semua pasti sudah tahu tentang L’Oreal. Jika kamu ingin rambut lurus, coba pakai X-Tenso Moisturist dari L’Oreal. Sebagai salah satu brand kecantikan terbaik, kualitas dari produknya sudah tidak perlu kamu ragukan lagi. Produk ini cocok untuk kamu yang berambut keriting, ikal, ataupun tebal.
2. Makarizo Rebonding System
Makarizo juga merupakan salah satu brand kecantikan untuk rambut yang terkenal. Salah satu produknya, yaitu Makarizo Rebonding System adalah Obat Smoothing yang bagus dan bisa kamu pakai di rumah. Kandungannya meliputi Hydrolyzed Keratin, Hydrolyzed Collagen, dan Hydrolyzed Milk Protein yang membuat rambut terlihat lurus alami. Produknya juga bebas dari zat amonia dan bisa bertahan hingga dua tahun.
BACA JUGA:Selain Enak dan Lezat, Ikan Tuna Kaya Manfaat bagi Kesehatan Tubuh
3. Shiseido Crystallizing Straight
Merk selanjutnya ini juga merupakan brand terpercaya asal Jepang. Kalau kamu punya rambut yang tebal, kamu bisa coba pakai Shiseido Crystallizing Straight. Produk ini bisa bikin rambut keriting kamu menjadi lurus berkat teknologi thermal reconditioning, sebuah prosedur kimia berbasis thio yang mengatur ulang ikatan protein di dalam rambut dengan menggunakan panas.
4. Y2000 Self Hair Straightening Gel Smoothing
Kalau kamu mau obat smoothing rambut yang ampuh dan praktis, kamu bisa coba Y2000 Self Hair Straightening Gel Smoothing. Produk dari Y2000 ini memiliki formula yang efektif, aman, dan menghasilkan rambut lurus yang berkilau. Produk ini pun juga bisa kamu pakai untuk rambut normal dan sensitif.
5. CBD Smoothing Power Keratin
Rekomendasi obat smoothing selanjutnya ini adalah untuk kamu yang rambutnya lagi rusak. CBD Smoothing Power Keratin bisa meluruskan rambut yang rusak karena produk ini mengandung Sweet Almond Oil, Vitamin B5, dan Olive Oil. Kombinasi kandungan tersebut dapat membuat rambut yang pecah-pecah atau kering menjadi lurus lembut dan mudah diatur.
BACA JUGA:Ini Dia 6 Pewarna Alami yang Aman Dikonsumsi
7. Inaura One Step Express Smoothing
Inaura One Step Express Smoothing adalah pilihan yang bagus jika kamu ingin meluruskan rambut dengan praktis. Seperti namanya, produk ini bisa meluruskan rambut dengan cepat, hanya dalam 90 menit. Obat smoothing ini juga tersedia dalam tiga varian, yakni varian untuk rambut normal, rambut resistant, dan rambut sensitif. Apapun variannya, rambut kamu akan menjadi lurus dan berkilau.
8. NR Softline Silky Smooth
NR Softline Silky Smooth ini adalah obat smoothing yang bisa bikin rambut lurus, lembut, dan berkilau, sekaligus menguatkan rambut berkat kandungan keratin dan olive oil di dalamnya. Produk ini lumayan direkomendasikan jika kamu baru pertama kali smoothing rambut karena kandungannya tidak bikin iritasi dan bebas dari zat formaldehyde dan zat berbahaya lainnya.
BACA JUGA:Inilah Manfaat Lempuyang untuk Kesehatan
9. Matrix Opti Straight
Matrix juga merupakan salah satu brand yang bagus jika kamu lagi mencari obat smoothing. Matrix Opti Straight ini menggunakan teknologi multi-ionic, yang diklaim dapat membuat rambut lurus secara permanen dan lembut. Itu lah beberapa obat smoothing dari berbagai merk yang bisa kamu coba jika ingin rambut lurus. Pastikan kamu pilih yang sesuai dengan jenis rambut dan kebutuhan, agar rambut kamu tidak rusak.(**)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: