Siimak Spesifikasi Wuling Confero, Mobil Terjangkau Dengan Fitur Mewah

Siimak Spesifikasi Wuling Confero, Mobil Terjangkau Dengan Fitur Mewah

Wuling Confero memikat dengan fitur yang tak hanya lengkap, tapi juga mewah.-Pinterest -

Setiap fitur memang benar-benar bermanfaat dan memiliki fungsi luar biasa untuk memberikan ekstra kenyamanan serta keamanan selama dalam perjalanan.

Mobil ini dibekali fitur standar seperti power window, elektrik mirror, dan lain sebagainya, mobil ini juga dibekali head unit double din yang memiliki layar seluas 8 inci.

Selain itu pengemudi juga bisa mengontrol fungsi pada head unit melalui fitur steering switch control. Sementara untuk kontrol AC, Wuling Confero menawarkan fitur canggih bernama electromotion.

Tak hanya itu, pengemudi juga bisa memantau tekanan angin pada keempat ban melalui fitur TPMS (Tire Pressure Monitoring System yang bisa diakses melalui tampilan pada dashboard. Ditambah lagi Wuling Confero turut membenamkan fitur ABS dan EBD, serta Airbag untuk keamanan.

BACA JUGA:Cek Spesifikasi Fitur Yamaha Fazzio, Skuter Keren Nyaman Dipakai Sehari-hari

2. Mesin

Dalam memilih mobil, mesin adalah pertimbangan utama karena tingkat kenyamanan di dalam kendaraan juga akan bergantung pada kehalusan mesin dan tenaganya sehingga tangguh saat digunakan selama perjalanan.

Di sektor dapur pacu, Wuling Confero dibekali mesin 4-silinder dengan kubikasi 1.500 cc berteknologi DOHC dan DVVT yang menjanjikan tenaga lebih responsif namun tetap efisien. Namun untuk transmisinya hanya tersedia versi manual dengan 5-percepatan.

Selain itu mobil ini juga menggunakan sistem penggerak roda belakang, yang memberi kelebihan pada putaran bawah yang lebih baik. Tenaga yang ditawarkan mobil ini terbilang mumpuni karena menyemburkan daya sebesar 107 HP pada putaran mesin 5.800 rpm.

Sedangkan untuk besaran torsinya berada di angka 142 Nm yang bisa terasa di rentang putaran mesin 3.800-4.400 rpm.

BACA JUGA: Sematkan Fitur Electric Tailgate Sensor, Cek Fitur-fitur Unggulan Hyundai Santa Fe

5. Varian

Wuling Confero tersedia dalam 3 varian yang bisa dipilih. Sebagai varian terendah adalah Confero yang hadir dengan sejumlah fitur standar, seperti power window, AC tapi belum double blower, velg kaleng, dan head unit double din standar.

Selanjutnya ada Confero S tipe C yang memiliki fitur lebih lengkap, dengan penggunaan velg alloy 15 inch, pilihan captain seat, head unit yang telah mendukung USB, dan fitur keselamatan airbag. Selain itu tampilan varian ini juga lebih mewah berkat tambahan aksen chrome.

Varian teratas adalah Confero S tipe L, yang juga telah dibekali sistem pengereman cakram di keempat roda, ditambah fitur keamanan ABS dan EBD.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: