Pembukaan Badan di Dusun Sinar Bulan Desa Bukit Tinggi Jalan Capai 100%

Pembukaan Badan di Dusun Sinar Bulan Desa Bukit Tinggi Jalan Capai 100%

IST/BE Beginilah penampakak hasil pembukaan badan jalan yang sudah mencapai 100 persen di hari ke 15, Rabu 22 Mei 2024 -(istimewa)-

BENGKULUEKSPRESS.COM - 15 hari pelaksanaan Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 120. Salah satu sasaran fisik yakni pembukaan badan jalan sepanjang 3 Km dengan lebar 6 Meter yang menghubungkan Dusun Sinar Selatan Desa Bukit Tinggi dengan Desa Marga Bakti dan Desa Sumber Mulya Kecamatan Ketahun Kabupaten Bengkulu Utara (BU) sudah mencapai 100 persen.

Ini membuktikan semangat gotong royong, personel TNI dan masyarakat setempat telah bekerja keras untuk mencapai target pembukaan badan jalan sepanjang 3 kilometer dengan lebar 6 meter tersebut.

Dansatgas TMMD ke 120 Letkol Kav Aidil Hajri MHan melalui Pasi Ter Lettu Inf Littong Marpaung selaku Koordinator lapangan, mengatakan, sangat bersyukur dengan tahap pengerjaan pembukaan badan jalan yang telah mencapai 100 persen.

Ini menandakan bahwa personel TNI dan masyarakat setempat telah bekerja keras untuk mencapai target pembukaan badan jalan sepanjang 3 kilometer dengan lebar 6 meter tersebut.

BACA JUGA:Dansatgas TMMD ke 120 Terus Tinjau Pengerjaan Pengerasan Badan Jalan

"Kita bersyukur bahwa dihari ke 15 pembukaan badan jalan sudah 100 persen. Keberhasilan ini merupakan hasil dari kerja keras dan kolaborasi yang erat antara anggota Satuan Tugas (Satgas) TMMD TNI, Polri dan masyarakat setempat," ujarnya.

Meskipun telah mencapai pencapaian yang luar biasa, Lettu Litong, Satgas TMMD dan masyarakat setempat tetap berkomitmen untuk memastikan pemeliharaan dan pemeliharaan jalan yang baik agar dapat dinikmati oleh semua orang.

"Kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam kesuksesan pembukaan badan jalan ini, serta berharap bahwa hasil kerja keras ini akan membawa manfaat yang nyata bagi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat di wilayah ini," pungkasnya.(PRW)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: