Bahayanya Sengaja Lari dari Hutang, Buya Yahya: Pasti kesusahan!

Bahayanya Sengaja Lari dari Hutang, Buya Yahya: Pasti kesusahan!

Buya Yahya jelaskan bahaya bagi orang yang lari dari hutang-(foto: kolase/bengkuluekspress.disway.id)-

BENGKULUEKSPRESS.COM- Berhutang, baik berupa uang maupun barang lain, memang diperbolehkan dalam Islam asalkan dilakukan dengan persetujuan pemilik dan disertai niat untuk membayar atau mengembalikannya.

Namun, bagaimana jika seseorang sengaja tidak mengembalikan atau membayar hutangnya? Hal ini dijelaskan oleh Buya Yahya dalam sebuah kajiannya.

Dalam kajiannya, Buya Yahya mengungkapkan mengenai bahayanya bagi seseorang yang sengaja menghindari untuk membayar utangnya.

BACA JUGA:Wanita Wajib Menyimak, Buya Yahya Jelaskan Kebodohan yang Menyebabkan Hancurnya Rumah Tangga

BACA JUGA:Jodoh Tak Kunjung Datang, Buya Yahya Sarankan Ini

Bahkan, Buya Yahya menyatakan bahwa orang yang melarikan diri dari utang pasti akan mengalami kesulitan dalam hidupnya.

Hal tersebut disampaikan Buya Yahya dalam suatu ceramah yang videonya diunggah oleh kanal Youtube @mutiarahati918.

Buya Yahya menjelaskan bahwa jika ada seseorang yang berniat untuk menghindar dari utangnya, maka ia akan mengalami kesulitan dalam hidupnya selama utang tersebut belum dibayar.

Lebih lanjut, Buya Yahya mengungkapkan bahwa jika seseorang meninggalkan utangnya, maka Allah SWT tidak akan menolongnya.

BACA JUGA:3 Dosa Ini Bisa Menutup Pintu Rezeki, Buya Yahya Bagikan Cara Membukanya

BACA JUGA:Bagaimana Hukum Rajin Sedekah Tapi Tak Sholat, Berikut Penjelasan Buya Yahya

"Kalau yang pinjam uang mampu harus bayar hati-hati, kalau ada orang pinjam uang niat dihatinya pergi pasti dia kesusahan dan tidak akan ditolong oleh Allah," ungkap Buya Yahya.

Namun, sebaliknya, jika seseorang berniat untuk membayar utangnya, ia akan mendapatkan pertolongan dari Allah SWT.

"Tapi kalo orang pinjem uang kemudian dia niat untuk membayar Allah akan bantu," demikian Buya Yahya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: