8 Universitas di New Zealand Ini Tawarkan Beasiswa Gratis!

8 Universitas di New Zealand Ini Tawarkan Beasiswa Gratis!

Selain kualitas pendidikan yang tidak diragukan lagi, biaya hidup dan kuliahnya pun murah.--

BENGKULUEKSPRESS.COM - New Zealand menjadi salah satu negara tujuan para scholarship hunters di Indonesia. Alasannya, jarak yang masih terhitung dekat dengan Indonesia dan banyak pilihan kampus berkualitas. Lalu, bagaimana dengan beasiswa yang ditawarkan oleh universitas di New Zealand? Dalam ulasan kali ini, kami akan memberikan informasi terkait beasiswa yang bisa kamu apply untuk kuliah di Selandia Baru. Apa saja nama kampus dan beasiswanya?

1. University of Auckland
Kampus ini termasuk dalam 100 universitas terbaik di dunia. Total ada 22 jenis beasiswa yang ditawarkan dan rata-rata tipe diskon atau bantuan biaya pendidikan. Jenis beasiswa di kampus ini juga bervariasi untuk program sarjana maupun pascasarjana.

BACA JUGA:Ini Dia Jenis Bidang Usaha Jasa yang Menjanjikan dan Diminati

Salah satu beasiswa yang cukup populer adalah University of Auckland International Student Excellence Scholarship. Bantuan beasiswa yang diperoleh dari program ini adalah NZD10.000 dan berlaku bagi mahasiswa program sarjana dan pascasarjana.

Kuota yang tersedia adalah 50 orang setiap tahun dengan batas waktu pengajuan bulan April dan November. Namun perlu diingat bahwa beasiswa satu ini hanya berlaku jika kamu adalah mahasiswa baru dengan biaya mandiri dan memenuhi kualifikasi lain dari kampus.

2. Auckland University of Technology
Kampus ini memiliki 5 fakultas utama dengan total 7 beasiswa bagi mahasiswa asal Indonesia. Ada beasiswa untuk biaya akomodasi selama studi yakni AUT Scholarship Student Accommodation Scholarship. Sementara itu, beasiswa lain berupa potongan biaya kuliah seperti New Zealand AUT-NCUK Scholarship dan AUT Undergraduate Scholarship khusus bagi mahasiswa program sarjana. Kemudian ada juga beasiswa bagi mahasiswa program S3 yakni AUT Doctoral Scholarship dan juga AUT Vice Chancellor's Doctoral Scholarship.

3. The University of Waikato
Beasiswa yang ditawarkan oleh kampus ini ada sekitar 6 jenis yang semuanya berstatus fee waiver atau diskon biaya pendidikan. Salah satunya adalah International Scholarship yang berlaku untuk program sarjana maupun pascasarjana. Uniknya, pemberian beasiswa ini bisa disesuaikan dengan durasi program studi yang kamu ambil. Jadi, perhitungannya lebih fleksibel karena tidak ada batasan dari pihak universitas.

BACA JUGA:Ide Kemasan Ramah Lingkungan untuk Produk Bisnis Anda

Beberapa benefits dari beasiswa ini adalah diskon biaya pendidikan sekitar 20% untuk kamu yang menempuh program studi online, biaya keberangkatan, dan biaya pendidikan untuk program studi. Biaya pendidikannya berbeda nominal untuk program sarjana dan pascasarjana. Beasiswa program sarjana mendapat bantuan biaya pendidikan sebesar NZD20.000 dan program pascasarjana adalah NZD15.000.

4. Massey University
Universitas di New Zealand ini menawarkan program beasiswa untuk berbagai jenjang pendidikan dan tipe bantuan. Total ada 6 jenis beasiswa yang tersedia bagi mahasiswa dari Indonesia.  Dilmah Tea International Study Award berlaku untuk program sarjana dan Massey University Master's Research Scholarship bagi program S2. Keduanya merupakan tipe beasiswa fee waiver atau potongan biaya pendidikan. Batas waktu apply beasiswa program S2 ini adalah 15 Juli. Sementara itu, ada juga beasiswa penuh bagi mahasiswa jenjang PhD yakni Massey University Doctoral Scholarship.

5. Victoria University of Wellington
Universitas ini populer dengan program studi hukum dan ilmu sosialnya. Ada 9 macam beasiswa bersifat partial-funded yang ditawarkan untuk mahasiswa program sarjana dan pascasarjana.  Salah satunya adalah Tonegrewa Scholarship. Dengan beasiswa ini, kamu mendapatkan bantuan selama tahun pertama masa studi. Dalam waktu satu tahun tadi, nilai beasiswa yang kamu peroleh sekitar NZD10.000. Kemudian ada juga Wellington International Excellence Scholarship dan Vice Chancellor's International Excellence Scholarship untuk program sarjana.

BACA JUGA:Permudah Warga, Bayar Pajak di Kota Bengkulu Kini Bisa di Kantor Camat Terdekat

6. University of Canterbury
Total ada 91 beasiswa bagi pelajar dari Indonesia. Dua diantaranya adalah UC International First Year Scholarship dan UC College Engineering International Scholarship. Pilihan pertama untuk  dengan beasiswa penuh untuk seluruh bidang studi. Salah satu universitas terbaik di Selandia Baru ini menawarkan beasiswa dengan kuota sebanyak 25 orang setiap tahun dengan nominal NZD15.000. Opsi kedua berlaku untuk mahasiswa yang melanjutkan program studi di bidang teknik saja. Nilai beasiswanya juga sama yakni NZD15.000. Khusus untuk beasiswa ini, peserta dilarang mendapatkan beasiswa lain saat menerimanya.

7. Lincoln University
Ada 10 macam beasiswa yang ditawarkan oleh Lincoln University. Mayoritas beasiswa bertipe fee waiver atau diskon biaya pendidikan. Pilihannya juga bervariasi, bisa untuk program sarjana dan pascasarjana.  Beberapa beasiswa untuk program sarjana yang bisa kamu pertimbangkan adalah Lincoln University Undergraduate Vice-Chancellor's Scholarship dan Lincoln University International Undergraduate Scholarship. Sementara itu, program Master ada 180-credit Taught Master Merit Scholarship dengan batas apply 30 Oktober. Kemudian ada beasiswa penuh untuk program doktoral dengan batas apply September  yakni Lincoln University Doctoral Scholarship. Beasiswa penuh ini termasuk biaya kuliah dan bulanan selama 3 tahun studi.

BACA JUGA:Dijamin Aman! Cara Agar Menstruasi Cepat Selesai di Bulan Puasa

8. The University of Otago
Kampus ini menawarkan dua jenis beasiswa yakni Vice-Chancellor's Scholarship for International Students dan University of Otago Master's Coursework Scholarship.  Beasiswa pertama berlaku untuk mahasiswa program sarjana dan opsi kedua bagi mahasiswa program pascasarjana. Keduanya memiliki nominal beasiswa yang sama yakni NZD10.000. Perbedaannya terletak pada konsep pemberiannya. Beasiswa program sarjana berlaku partial-funded yang dibayarkan untuk tahun pertama masa studi. Sementara beasiswa program pascasarjana berlaku bagi program full-time.(**)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: