iCloud iPhone Terkunci? Begini Cara Memperbaikinya

 iCloud iPhone Terkunci? Begini Cara Memperbaikinya

iPhone yang tiba-tiba terkunci ini bisa terjadi oleh siapa aja, terutama bagi pemilik perangkat yang lupa dengan passcode iPhone dimilikinya.--

BENGKULUEKSPRESS.COM - Bagi pengguna iPhone, pastinya kamu pernah mengalami iCloud iPhone yang terkunci dan nggak bisa dibuka karena lupa password atau kata sandi. Disamping itu, iCloud iPhone yang terkunci juga bisa dialami oleh beberapa pengguna iPhone yang membeli iPhone bekas, lalu diminta ID Apple maupun kata sandi. Memang masalah ini cukup sulit untuk diatas bagi beberapa pengguna iPhone.

Tapi, kalau kamu sudah tahu caranya, iCloud iPhone yang terkunci atau tanpa diketahui kata sandinya bisa diatasi dengan mudah. Terlebih lagi, kamu membutuhkan iPhone dengan membeli barang bekas dari orang lain dengan harga yang lebih terjangkau. Tenang aja, kamu bisa kenali cara memperbaiki iCloud iPhone yang terkunci. Langsung aja simak beberapa cara mengatasinya disini!

BACA JUGA:Tips Memilih Laptop Acer Bergaransi Resmi Acer Indonesia

Cara Memperbaiki iCloud iPhone yang Terkunci
Adapun cara memperbaiki iCloud iPhone yang terkunci bisa kamu ikuti di bawah ini, yuk! Bagi beberapa pengguna, pastinya kamu pernah mendaftarkan iPhone kamu dengan iCloud miliki sendiri atau pribadi. Maka cobalah untuk mengatasinya dengan cara membuka iPhone yang terkunci dengan iCloud milik pribadi seperti langkah-langkah di bawah ini:

1. Cari Activation Lock yang ada di iPhone.
2. Ketika username atau ID Apple dan masukkan kata sandi yang pertama kali kamu gunakan untuk mengaktifkan iCloud iPhone.
3. Tunggu beberapa saat hingga iPhone kamu bakal terbuka.
4. Sesudah itu, kamu bisa mengatur ulang kata sandi Apple ID kamu dengan benar. Jangan lupa catat di notes agar terhindar dari kondisi lupa kata sandi lagi.

Sementara itu, buat kamu yang pernah membeli iPhone bekas dan belum di reset pabrik sebelum menggunakannya ulang. Mungkin pernah mengalami kejadian iCloud iPhone yang terkunci dan mengharuskan kamu untuk memasuki iCloud pemilik lama. Nggak perlu khawatir, kamu bisa mengatasinya dengan beberapa langkah disini:

BACA JUGA:Ini Dia Perbedaan Xpander Cross dan Ultimate, Apa Saja Itu?

- Mintalah iCloud dari pemilik lama untuk memasukan kredensial akun ID Apple yang nantinya dikirim ke nomor HP.
- Buka Pengaturan di perangkat iPhone.
- Ketik Nama Pengguna, lalu klik Keluar.
- Masukkan kembali kata sandi iCloud pengguna lama.
- Sesudah itu, pilih Pengaturan.
- Klik opsi Umum.
- Pilih Atur Ulang, lalu klik opsi Hapus Semua Konten dan Pengaturan.
- Tunggu selama beberapa detik hingga iPhone kamu mengalami proses restart dan berhasil dilakukan.
- Tunggu lagi hingga kamu melihat layar Activation Lock, kemudian kamu bisa masukkan iCloud baru atau milik kamu pribadi.

Hapus melalui Remove iCloud
Cara selanjutnya untuk memperbaiki iCloud iPhone yang terkunci adalah dengan menghapus melalui remove iCloud. Ikuti langkah-langkahnya disini:

- Matikan terlebih dahulu fitur “Find my iPhone” atau “Cari iPhone” yang ada di perangkat.
- Sesudah itu, lakukan penghapusan iCloud miliki kamu. Pastikan, akun sekaligus data di iPhone tersebut sudah kosong.
- Kamu bisa buka akun baru di iCloud sesuai dengan Apple ID dan kata sandi baru yang kamu inginkan.
- Terakhir, login kembali iCloud iPhone kamu dan perbarui iCloud kamu melalui App Store, dengan begitu kamu sudah bisa melakukan update aplikasi dan lainnya di perangkat.

BACA JUGA:Ini Rekomendasi Mobil Keluarga Terbaik, Bisa Buat Mudik!

Gunakan Opsi Reset Password
Cara lainnya untuk membuka iCloud iPhone yang terkunci adalah dengan memilih opsi reset password atau membuat ulang kata sandi. Kamu bisa ikuti langkah-langkah untuk mengatasinya disini:

- Buka tautan resmi dari forgot password untuk iCloud iPhone kamu.
- Ketik username Apple ID dan kata sandi di kolom yang sesuai.
- Pilih opsi Unlock Account yang ada di nomor dua, lalu pilih opsi Answer Security Question.
- Sesudah itu, pilih Lanjutkan untuk mengkonfirmasi. Nantinya kamu bakal diminta untuk memasukkan tanggal lahir kamu.
- Pilih lagi Lanjutkan dan kamu juga bakal diberi beberapa pertanyaan yang diarahkan untuk mengecek keamanan perangkat.
- Jawablah pertanyaan yang ada secara teliti dan tepat, karena jika salah menjawab kamu bakal mendapatkan peringatan dari Apple.

Gunakan Opsi Reset Password seperti Biasa
Selain cara di atas, kamu juga bisa memperbaiki atau memulihkan iCloud iPhone yang terkunci dengan opsi reset password seperti biasanya. Adapun langkah-langkah mengatasinya bisa kamu ikuti di bawah ini:
- Pastikan kamu sudah membuka tautan resmi forgot password dari Apple pada halaman browser.
- Masukkan username Apple ID beserta password atau kata sandi seperti biasanya.
- Klik Unlock Account, lalu pilih opsi pertama, yaitu Get Email, kemudian klik Lanjutkan.
- Nantinya, kamu bakal mendapatkan notifikasi di Email yang berisikan akses link untuk membuat kata sandi ulang. Maka dari itu, pastikan email yang kamu gunakan juga aktif, ya.
- Tunggu beberapa saat hingga proses selesai, sesudah itu kamu bakal menerima ID kata sandi baru yang sudah kamu buat sebelumnya.

BACA JUGA:Peluang Bisnis, Ide Industri Rumah Tangga Menguntungkan yang Bisa Anda Tiru!

Apa yang Terjadi jika iCloud iPhone Terkunci?
Mungkin kamu pernah bingung, apa yang terjadi jika iCloud iPhone kamu terkuncI? Sebenarnya, kalau kamu mengalami kondisi seperti ini, iCloud iPhone nggak bisa digunakan lagi. Terlebih lagi, jika iPhone tersebut adalah barang bekas dan jika kamu ingin memulihkannya, maka membutuhkan bantuan Si Pemilik iCloud iPhone sebelumnya.

Selain itu, kondisi iCloud iPhone terkunci atau Bypass ini nggak semua iPhone dapat mendukungnya. Perlu kamu tahu juga, proses Bypass ini bukan menghilangkan kunci iCloud iPhone selamanya, namun cuma sistem dimodifikasi lagi agar iPhone kamu nggak terkunci.

Apakah iCloud iPhone Bisa di Reset?
Tentu aja, iCloud iPHone bisa di reset dan bisa mengatasi untuk berbagai masalah seperti lupa kata sandi iCloud dan lain sebagainya. Tapi, melakukan reset karena iCloud iPhone yang terkunci ini juga membuat data yang ada di perangkat bakal terhapus semua.

Apa yang Harus Dilakukan jika Lupa Password iCloud iPhone?
Sama seperti yang sudah dijelaskan, kamu bisa melakukan reset password dengan melewati beberapa pertanyaan. Selain itu, kamu juga bisa mengatasi lupa password iCloud iPhone ini melalui email yang aktif, ya. Ada juga cara lain untuk mengatasi hal ini, yaitu dengan hapus iCloud iPhone yang lama, lalu gantikan ke ID Apple yang baru atau milik kamu.

BACA JUGA:Peluang Cuan! Untung dari Budidaya Sorgum di Lahan Kering

Kenapa iPhone tiba-tiba Terkunci?
Memang iPhone yang tiba-tiba terkunci ini bisa terjadi oleh siapa aja, terutama bagi pemilik perangkat yang lupa dengan passcode iPhone dimilikinya. Biasanya, passcode ini berupa kombinasi angka dan kode sandi iPhone. Hal ini memang biasa terjadi, terutama bagi pengguna perangkat yang terlalu banyak memiliki akun sehingga lupa password iPhone dan membuat perangkat terkunci, ya.(**)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: