Tanpa Harus ke Bank! Begini Cara Blokir ATM BRI Mudah Terbaru 2024
Memblokir ATM BRI sangatlah mudah, bahkan bisa para nasabah lakukan tanpa harus ke bank.--
BENGKULUEKSPRESS.COM - Memblokir kartu ATM BRI itu gampang banget, lho. Bahkan, kamu bisa melakukannya sendiri tanpa harus pergi ke bank. Kamu bisa blokir kartumu lewat aplikasi BRIMO, internet banking BRI, atau telepon ke call center BRI kalau kamu nggak punya akses perbankan online.
Tapi, buat yang masih bingung cara blokir kartu ATM BRI pakai opsi-opsi itu, kamu bisa langsung ke kantor BRI terdekat. Customer Service di sana selalu siap bantu masalah kamu.
BACA JUGA:Ini Dia Rekomendasi Saham yang Bagus untuk Jangka Panjang
Cara Blokir ATM BRI
Memblokir kartu ATM itu penting bagi sebagian nasabah, terutama kalau kartu ATM-nya tertelan mesin ATM atau hilang. Tujuannya tentu untuk melindungi saldo yang ada di rekening nasabah. Untuk nasabah yang belum tahu cara memblokir kartu ATM BRI, berikut ini panduannya.
1. Lewat BRImo
Saat kamu membuka tabungan di BRI, biasanya kamu akan dapat aplikasi BRIMO sebagai fasilitas perbankan. Selain untuk bertransaksi, BRIMO juga bisa dipakai untuk memblokir kartu ATM sendiri kalau terjadi sesuatu yang nggak diinginkan.
Ini langkah-langkahnya untuk memblokir kartu ATM lewat BRIMO:
- Masuk ke aplikasi BRIMO.
- Di halaman utama, pilih menu “Akun”
- Di menu pengaturan, pilih “Rekening”
- Pilih rekening yang kartu ATM-nya akan diblokir
- Klik “Status Kartu”
- Tekan tombol “Disable”
- Masukkan PIN BRIMO
- Kartu ATM berhasil diblokir
BACA JUGA:Peralatan Rumah Tangga Ini Wajib Kamu Punya di Rumah
2. Lewat ATM BRI
Selain lewat BRIMO, kamu juga bisa blokir kartu ATM BRI melalui internet banking. Caranya:
- Masuk ke internet banking BRI di https://ib.bri.co.id/ib-bri/.
- Di menu utama, pilih “Layanan”
- Di “Layanan Lain”, pilih “Disable/Enable Kartu”
- Klik tombol “Disable/Enable”
- Masukkan password internet banking
- Klik tombol “Kirim”
- Kartu ATM BRI berhasil diblokir.
BACA JUGA:Gede Banget! Penasaran Gaji Pegawai Pertamina Lulusan S1 Berapa?
3. Lewat Call Center BRI
Untuk blokir kartu ATM lewat call center BRI, hubungi 14017 atau 1500017 yang buka 24 jam. Begitu tersambung dengan Customer Service, bilang langsung kalau kamu mau blokir kartu ATM karena hilang atau terperangkap di mesin. CS akan minta data verifikasi kayak nama pemilik rekening, nomor rekening, tanggal lahir, nama ibu kandung, dan data lainnya. Kalau udah dikonfirmasi, permintaan blokir kartu akan diproses.
BACA JUGA:Istilah dalam Pajak Indonesia yang Wajib Kamu Ketahui
4. Lewat KCP Terdekat
Metode ini agak kuno dan kurang praktis, terutama kalau kamu sibuk. Buat blokir kartu ATM lewat kantor BRI, siapin buku tabungan BRI sama KTP asli. Terus, jangan lupa bikin surat kehilangan dari polisi sebagai bukti tambahan. Ribet ya? Tapi, kalau kartu ATM BRI kamu beneran hilang, mau nggak mau, harus mampir ke kantor BRI buat dapatin kartu ATM yang baru.
BACA JUGA:Ingin Bekerja di Korea Selatan Sebagai TKI? Ini Rincian Biaya & Lowonganya
Setelah dilihat penjelasannya, cara paling efektif buat blokir kartu ATM BRI itu lewat aplikasi BRIMO, internet banking, dan Call Center BRI, tapi itu khusus buat kartu yang tertelan, bukan yang hilang.Kalau kartu hilang, ya memang harus ke kantor BRI buat minta kartu yang baru. Tapi, sebelum ke sana, lebih baik blokir dulu status kartu ATM biar lebih aman.(**)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: