Simulasi Angsuran KUR Mandiri Plafon Rp 20 Juta Per Maret 2024, Simak Syarat Pengajuannya
Simulasi tabel angsuran KUR Mandiri Rp 150 Juta -IST/BE-
BENGKULUEKSPRESS.COM - KUR Mandiri 2024 resmi dibuka per maret 2024. oleh karena itu Anda perlu mengetahui beberapa syarat, cara pengajuan, dan tabel angsuran dengan pinjaman Rp20 juta di artikel ini.
Para pelaku UMKM atau nasabah lainnya resmi bisa mulai mengajukan pinjaman KUR melalui Bank Mandiri. KUR merupakan program pembiayaan atau kredit yang disubsidi oleh pemerintah.
Program pinjaman ini menawarkan bunga rendah untuk menstimulasi perkembangan usaha dan ekonomi pengusaha mikro.
Merujuk pada data pemerintah, pada tahun 2024 pemerintah menyiapkan anggaran KUR sebesar Rp47,78 triliun yang akan diberikan kepada bank Himbara untuk disalurkan kepada usaha mikro, badan usaha, hingga kelompok usaha produktif dan layak.
Syarat dan cara pengajuan KUR Mandiri 2024 Berdasarkan informasi dari Bank Mandiri KCP Bandung Cibiru, berikut persyaratan untuk mengajukan KUR Mandiri 2024:
-Pas foto suami dan istri 4x6
-Foto copy KTP suami dan istri Foto copy kartu keluarga
-Rekening listrik dan telepon
-Pembayaran PBB terbaru Rekening Tabungan
-Foto copy agunan (BPKB/sertifikat) milik sendiri SKU, SIUP, TDP, dan NPWP (Perusahaan) Bon-bon atau nota usaha
Untuk pengajuan KUR Mandiri, calon peminjam bisa mendatangi langsung kantor cabang bank terdekat dengan membawa berkas persyaratan di atas. --
Apabila disetujui, debitur bisa mencairkan pinjaman dan membayar angsuran bulanan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: