Tahukah Kamu? Royal Enfield Ternyata Pernah Punya Motor Diesel Bernama Taurus

Tahukah Kamu? Royal Enfield Ternyata Pernah Punya Motor Diesel Bernama Taurus

Royal Enfield Taurus -(foto: istimewa)-

Royal Enfield sendiri membuang unit turbo dan intercooler yang biasa ditemukan di mesin diesel konvensional.

BACA JUGA:Jangan Panik dan Tetap Tenang! Begini Cara Mengatasi Rem Mobil Blong

Sehingga, ini memudahkan pelanggan untuk melakukan perawatan mandiri. Arsitektur dasar itu juga membuat produksi lebih mudah.

Royal Enfield Taurus pun sebenarnya adalah motor yang bersahabat dengan kantong lantaran rendahnya harga solar pada periode tersebut.

Seperti kebanyakan mesin diesel tua, Royal Enfield Taurus juga mengeluarkan asap hitam tebal dari knalpot tunggal.

Kendati motor ini luar biasa iritnya, asap tebal emisi Royal Enfield ini tak bisa memenuhi regulasi di India yang semakin ketat pada 2000.

BACA JUGA:Agar Tidak Gampang Rusak, Pemilik Mitsubishi L300 Euro 4 Wajib Lakukan Cara Ini

Dengan demikian, Royal Enfield menghentikan model tersebut, menghilangkan satu-satunya sepeda motor diesel yang pernah diproduksi secara massal.

Melihat kembali Royal Enfield Taurus, mudah untuk melihat mengapa pabrikan OEM tidak mengembangkan model bertenaga diesel saat ini.

Soalnya, motor itu jauh lebih berat daripada motor seukurannya. Lalu, tenaga dan kecepatannya sangat tidak cocok dengan situasi modern saat ini.

Keberadaan Royal Enfield Taurus ini bisa membuktikan bahwa sepeda motor bertenaga diesel dapat sangat irit bahan bakar dan itu tak tertandingi.

Tentu saja, mereka harus melewati regulasi emisi terlebih dahulu dan itu bukan perkara mudah bagi pabrikan.

BACA JUGA:Jangan Panik dan Tetap Tenang! Begini Cara Mengatasi Rem Mobil Blong

Namun sayang, pada sisi lain, rasio kompresi mesin yang tinggi menghasilkan getaran yang kuat, ini konsekuensi lain yang harus ditanggung konsumen.

Mereka pun mengeluhkan masalah pergelangan tangan dan bahu sebagai akibat dari tremor kuat Royal Enfield Taurus ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: