Nubia Z60 Ultra Smartphone Flagship Milik ZTE Tawarkan Desain Lensa Kamera Berbeda

Nubia Z60 Ultra Smartphone Flagship Milik ZTE Tawarkan Desain Lensa Kamera Berbeda

nubia Z60 Ultra-ZTE-

BENGKULUEKSPRESS.COM - Mungkin sebagian dari Anda belum banyak yang mengenal hp nubia Z60 Ultra.

Nubia Z60 Ultra adalah smartphone flagship milik ZTE salah satu perusahaan teknologi komunikasi asal Tiongkok yang mengeluarkan beberapa produk smartphone yang tidak dijual resmi di Indonesia. 

Sebenarnya nubia Z60 Ultra sudah rilis pada Desember 2023. HP ini masih sangat baru di pasaran sehingga spesifikasi yang ditawarkan juga menggunakan teknologi-teknologi terkini.

Jika Anda penasaran dengan hp yang satu ini, artikel ini akan membahas sedikit mengenai nubia Z60 Ultra. Untuk mendapatkan insightnya, simak ulasan berikut ini sampai habis!

BACA JUGA:Terupdate, Ini Daftar Harga HP Infinix 2024

Hal pertama yang paling menarik perhatian dari nubia Z60 Ultra adalah desainnya yang mewah dan terlihat elegan, terutama bagian kamera belakangnya.

Tidak seperti kebanyakan smartphone pada umumnya, ZTE Nubia Z60 Ultra memiliki desain modul kamera yang berbeda. 

Tentu desain ini menjadi keunikan darnubia Z60 Ultra, di mana kebanyakan kamera pada smartphone pada umumnya terkesan sederhana.  

nubia Z60 Ultra memiliki 3 lensa dengan penempatan di dua babian terpisah. Satu lensa di bagian atas rata tengan bodi, dan dua lensa lagi ada dibawahnya dengan kotak dan sedikit menonjol keluar atau biasa disebut bump. Mari kita lihat komposisi kameranya.   

BACA JUGA:Spesifikasi dan Harga Infinix Smart 7 di Indonesia, Harga 1 Jutaan Performa dan Desain yang Mengagumkan

Selain di bagian atas Nubia Z60 Ultra memiliki lensa utama 35mm dengan sensor 50MP 1/1,49” sudah dilengkapi OIS. Lensa kedua yaitu ultra lebar dengan sensor besar 50MP 1/1,55” ada OIS juga. 

Kemudian satu lensa lagi yaitu Periscope 64MP 1/2” dengan lensa 85mm dan optical zoom 3x. Ini merupakan komposisi kamera yang ideal untuk sebuah smartphon flagship.

Hp nubia Z60 Ultra ini dirancang dengan teknologi layar yang canggih. nubia Z60 Ultra dilengkapi dengan layar AMOLED 6,8 inci, refresh 120Hz, 10-bit dengan HDR10+ dan resolusi 1,116 x 2,480 piksel. 

Dilayar bagian atas nubia Z60 Ultra seperti biasa ada kamera depan punch hole beresolusi 12 MP untuk versi China, da 16MP untuk yang versi global. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: