OPD Pemkot Bengkulu Tandatangani Kontrak Kerja, Pj Walikota: Kinerja Jangan Menurun
Kepala OPD Pemerintah Kota Bengkulu melakukan penandatanganan kontrak kerja-(foto: istimewa)-
BENGKULUEKSPRESS.COM - OPD Pemerintah Kota Bengkulu melakukan penandatanganan kontrak kerja yang disaksikan oleh Pj Walikota Bengkulu Arif Gunadi, Kamis 1 Februari 2024.
Pada kesempatan ini, Arif menyampaikan beberapa poin penting, diantaranya terkait kinerja dan kedisiplinan jajaran Pemkot Bengkulu.
“Kinerja dan kedisiplinan ini harus ada perubahan, jangan malah menurun. Tunjukkan jajaran Pemerintah Kota Bengkulu itu terbaik dari berbagai aspek,” ujar Arif.
Terkait fakta integritas, Arif ingin seluruh seluruh jajaran Pemkot Bengkulu melaksanakannya dan menyanggupi 9 poin tersebut.
BACA JUGA:Cuaca Tak Menentu, Nelayan di Kota Bengkulu Menganggur
Diantaranya poin memberi contoh dalam kepatuhan terhadap Peraturan Perundang-undangan dalammelaksanakan tugas, terutama kepada karyawan yang berada di bawah pengawasan saya dan sesama pegawai di lingkungan kerja saya secara konsisten.
Kemudian, berjanji akan siap dan sanggup merespon serta menindaklanjuti pengaduan/permintaan ataupun keluhan yang disampaikan oleh masyarakat Kota Bengkulu dalam waktu kurang dari 24 (dua puluh empat) jam untuk diselesaikan dan ditindaklanjuti.
Keberhasilan dan kegagalan dalam penyelesaian permasalahan yang disampaikan oleh masyarakat Kota Bengkulu tersebut menjadi tanggungjawab saya.
BACA JUGA:Dana BOS Tahap Pertama Disalurkan ke 167 Sekolah di Kota Bengkulu, Total Rp25 M Lebih
Dan bilamana saya melanggar hal-hal tersebut diatas dan apabila kinerja dinilai tidak baik atau tidak mampu oleh atasan/pimpinan maka saya bersedia dimutasi dan dirotasi, demosi dan dibebas tugaskan dari jabatan.
“Tadi kita mendengar 9 fakta integritas. Itu jangan hanya didengar, dibacakan saja tetapi harus dilaksanakan terkait aturan tersebut apalagi semuanya sudah menandatanganinya, jadi itu sebuah janji. Kita berharap semua paham akan hal itu,” jelasnya.
Oleh karena itu, Arif berharap kepada jajaran Pemkot Bengkulu, terkhusus para ASN untuk menjalankan amanahnya sebaik mungkin.
BACA JUGA:Program Samisake Tunggu Izin Kejari Bengkulu, Aturan Diperketat
Selain hal tersebut, Pj Walikota juga meminta seluruh jajaran Pemkot dapat mendukung dan menyukseskan program kebaikan Pemerintah apalagi yang bersentuhan langsung dengan masyarakat.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: