Ingin Rezeki Lancar, Buya Yahya Bagikan Kuncinya, Cukup Lakukan 2 Hal Berikut

Ingin Rezeki Lancar, Buya Yahya Bagikan Kuncinya, Cukup Lakukan 2 Hal Berikut

Buya Yahya bagikan cara agar rezeki lancar-(foto: kolase/bengkuluekspress.disway.id)-

BACA JUGA:Kunci Pintu Rezeki Menurut Islam, Berikut Penjelasan Buya Yahya

Diperlukan usaha batin yang harus dijalankan sambil sejalan dengan usaha dhohir, agar rezeki yang diperoleh menjadi lebih sempurna.

Usaha batin dapat berupa ketaatan dalam beribadah dan permohonan kepada Allah agar rezeki senantiasa dilancarkan.

Meskipun demikian, usaha batin juga perlu diimbangi dengan usaha dhohir, karena keduanya sebaiknya dilakukan secara bersamaan.

"Kita sering mengandalkan kemampuan dhohir di dalam diri kita, tapi lupa kepada Allah," kata Buya Yahya.

Melibatkan Allah dalam setiap urusan, terutama dalam hal pekerjaan, sebenarnya merupakan tindakan yang harus selalu dilakukan.

Karena Allah adalah penguasa segala sesuatu di dunia ini, dan hanya kepada-Nya semua makhluk berserah diri dan memohon pertolongan.

Keterlibatan Allah tidak hanya terbatas pada urusan mencari rezeki, tetapi juga berlaku dalam urusan lain, seperti saat menghadapi penyakit.

Buya Yahya menjelaskan bahwa ketika menghadapi penyakit, manusia sebaiknya tetap berusaha secara fisik (dhohir) dan juga melibatkan usaha batin (spiritual) dengan memohon kepada Allah.

Sebagian besar umat Muslim, ketika mengalami sakit, cenderung hanya mengandalkan pengobatan medis tanpa menyertakan usaha batin yang sebenarnya juga memiliki dampak.

BACA JUGA:Meskipun Banyak Pahala, Orang Seperti Ini Tidak Masuk Surga, Simak Penjelasan Buya Yahya

BACA JUGA:Bolehkah Sholat Isya Tengah Malam Sekaligus Tahajud, Ini Kata Buya Yahya

"Kita sering lupa kepada Allah," terang Buya Yahya.

Buya Yahya juga menegaskan pentingnya bagi umat Islam untuk tidak menjauh dari Allah dan tidak pernah melupakan-Nya.

Itulah penjelasan Buya Yahya tentang 2 hal yang harus kita lakukan, agar rezeki kita menjadi lancar. Semoga bermanfaat.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: