Berkunjung ke Air Terjun Mandin Damar, Surga Tersembunyi di Kalimantan Selatan

Berkunjung ke Air Terjun Mandin Damar, Surga Tersembunyi di Kalimantan Selatan

Air Terjun Mandin Damar- Akun Instagram @pendakibanjar-

BENGKULUEKSPRESS.COM - Provinsi Kalimantan Selatan menyimpan kekayaan destinasi wisata alam tersembunyi yang bisa jadi rekomendasi pilihan wisata liburanmu kali ini.

Ada berbagai destinasi air terjun tersembunyi yang indah dengan suasana alami hutan yang masih sangat terasa jika berklunjung ke sana dijamin kamu akan mendapatkan suasana destinasi wisata yang berbeda dari yang lain. 

Salah satunya Air Terjun Mandin Damar, air terjun yang satu ini disebut-sebut sebagai surga yang tersembunyi di Kalimantan Selatan. Tak heran jika Air terjun ini menjadi salah satu air terjun yang ramai dikunjungi wisatawan. 

Kendati demikian, air terjun yang satu ini masih tergolong perawan karena dikelilingi oleh hutan yang belum begitu banyak terjamah oleh masyarakat. Sebab itulah, air di kawasan ini masih jernih. Dengan ketinggian sekitar 10 meter, dan lebar sekitar 15 hingga 18 meter, air terjun Mandin Damar ini segar sekali untuk dipakai berenang.

BACA JUGA:Menikmati dan Menelususri Asal Usul Keindahan Telaga Biru Cirerem

Air Terjun Mandin Damar terletak di Desa Gunung Raya, Kecamatan Mentawe, Kabupaten Tanah Bambu , Kalimantan Selatan. Akses jalan untuk bisa sampai ke tempat ini tidak bisa dilalui dengan mudah, tapi di sepanjang perjalanan, kamu akan  disuguhkan dengan pemandangan dan panorama alam yang mempesona. 

Saat kamu memasuki kawasan air terjun kamu akan merasakan suasana yang tenang dan damai. Gemercik air terjun dan butiran embun mampu membuat mu terlena akan kesyahduan yang dimilikinya. Hal ini lah yang menjadi daya tarik destinasi wisata ini, sehingga akan sangat menarik apabila berwisata di tempat yang belum pasaran dan banyak orang kenali.


Air Terjun Mandin Damar-Akun Instagram @pendakibanjar -

Akses jalan untuk bisa sampai ke tempat ini tidak bisa dilalui dengan mudah. Tapi sepanjang perjalanan, dijamin Sahabat akan menikmati prosesnya karena ada suguhan pemandangan dan panorama alam yang mengesankan di sepanjang rute.

BACA JUGA:Menikmati Pesona Pantai Koka yang Dikenal dengan Julukan The Dream Beach

Kamu bisa melakukan beberapa aktivitas menarik dengan mandi di bawah air terjun. Kamu akan merasakan sensasi mandi di bawah guyuran air terjun akan sangat berbeda dari yang sudah ada.

Selain itu, di air terjun ini terdapat sejumlah spot-spot menarik, alami dan eksotik, yang bisa menjadi background berswafoto.

Nah, jika kamu yang bertandang ke Kalimantan Selatan tidak ada salahnya kamu mengeksplore destinasi wisata yang satu ini, karena kamu akan dimanjakan oleh pemandangan dan suasana yang dapat membuat pikiran menjadi lebih tenang dan damai. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: