Harus Diwaspadai, Tanda-tanda Terkena Penyakit Ain dan Cara Menyembuhkannya

Harus Diwaspadai, Tanda-tanda Terkena Penyakit Ain dan Cara Menyembuhkannya

Tanda dan cara menyembuhkan penyakit ain-(foto: istimewa/bengkuluekspress.disway.id)-

BENGKULUEKSPRESS.COM- Ustadz Zainal Abidin menjelaskan tentang tanda-tanda terkena penyakit ain (penyakit mata yang disebabkan oleh pandangan buruk) dan cara untuk menyembuhkannya. Penyakit "ain" itu sendiri timbul karena dampak negatif dari pandangan mata yang penuh dengan kagum berlebihan atau bahkan perasaan iri dan dengki terhadap apa yang dilihat.

Perihal penyakit "ain" (penyakit mata yang disebabkan oleh mata iri atau pandangan hasad) telah ditegaskan keberadaannya oleh Rasulullah SAW dalam salah satu haditsnya.

BACA JUGA:Agar Terhindar dari Penyakit Ain, Amalkan Doa Berikut Ini

BACA JUGA:Heboh Tentang Penyakit Ain, Buya Yahya Bagikan Amalan untuk Membentengi Diri dari Penyakit Ain

"Ain itu nyata (haq), kalau saja ada sesuatu yang mendahului takdir, niscaya ain akan mendahului

Efek dari terkena pandangan "ain" ini bervariasi. Ada yang dapat menyebabkan orang yang menjadi sasaran pandangan tersebut merasa sakit, mengalami nasib buruk, atau bahkan menyebabkan kematian dalam beberapa kasus.

Ustadz Zainal Abidin menjelaskan bahwa seseorang yang terkena penyakit "ain" mungkin akan merasakan jantungnya berdebar lebih sering, punggung terasa kaku, kepala pusing, dan tubuh menjadi sangat lemah.

Namun, tanda-tanda ini juga dapat mirip dengan gejala penyakit jasmaniah lainnya.

Hal tersebut disampaikannya dalam suatu ceramah yang videonya diunggah oleh akun Instagram @temanhijrah.ig

"Tetapi indikasi ini bisa sama dengan penyakit-penyakit jasmaniah, kemudian bisa pingsan, bisa mati seperti yang dialami para sahabat," terang Ustadz Zainal Abidin.

BACA JUGA:Masih Kesulitan Bangun untuk Sholat Tahajud, Ustadz Adi Hidayat Bagikan Tipsnya

BACA JUGA:Selain Haji dan Tahajud, Ustadz Abdul Somad Bagikan Amalan untuk Menjadi Umat Terbaik

Untuk mengatasi hal tersebut, seseorang disarankan untuk mengambil seember air yang tidak diletakkan di tanah.

Kemudian, berkumurlah menggunakan air tersebut dan cuci tangan dimulai dari tangan kanan, dilanjutkan ke tangan kiri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: