Sejahterakan Nelayan

Sejahterakan Nelayan

Refky Rusfiansyah; Caleg DPRD Kota \"IMG_2127\"REFKY Rusfiansyah, salah seorang bakal calon anggota DPRD Kota Bengkulu yang memiliki visi dan misi berbeda dengan bakal calon anggota dewan lainnya. Pria kelahiran Bengkulu, 43 tahun silam ini memiliki komitmen yang besar untuk mensejahterakan masyarakat, terutama nelayan di pesisir pantai Kota Bengkulu.

Cita-cita itu akan dibawanya karena ia prihatin dengan kondisi nelayan yang selama ini luput dari perhatian pemerintah. Untuk mewujudkan hal tersebut, ia akan terjun ke dunia politik dan mencalonkan diri sebagai anggota DPRD Kota Bengkulu. Refky sendiri memilih di Dapil 2, yang wilayahnya meliputi Kecamatan Teluk Segara, Sungai Serut dan Muara Bangkahulu.

\"Banyak hal yang bisa kita lakukan untuk mensejahterakan nelayan. Selama ini pemerintah mendatangi nelayan hanya ketika ada maunya saja. Sedangkan program-program yang bermanfaat bagi nelayan sama sekali tidak ada. Karena itu banyak nelayan tidak kreatif  dan hanya mengadalkan hasil tangkapannya,\" kata pengusaha rumah makan itu.

Langkah utama yang dilakukan Refky, jika diberi amanah adalah membentuk kelompok nelayan di wilayah pesisir Kota Bengkulu. Menurutnya, kelompok nelayan tersebut sangat besar manfaatnya untuk mengajukan dan mendapatkan bantuan dari pemerintah. Selama ini, kelompok nelayan yang sudah ada kurang berkembang, bahkan menjadi vakum.

Selain itu, ia juga akan membentuk kelompok istri nelayan dan memberikan pembekalan keahlian tentang tata cara mengolah ikan jika tidak habis terjual. \"Selama ini para istri nelayan hanya mengandalkan suaminya, bahkan banyak ikan yang hanya dibuang percuma tanpa dapat dimanfaatkan oleh istri nelayan itu,\" ujarnya.

Jika diberi terpilih menjadi wakil rakyat, Refky akan mengkreatifkan para istri nelayan, sehingga nelayan tidak hanya menjual ikan hasil tangkapan, melainkan mengolah ikan tersebut menjadi lebih baik yang laku dengan harga tinggi. \"Ikan itu bukan hanya untuk dijadikan lauk saja, tetapi bisa diolah sedemikian rupa untuk menaikkan harganya,\" tandasnya.(400)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: