6 Tips Mendapatkan Harga Kamar Hotel Murah Saat Liburan Natal dan Tahun Baru

6 Tips Mendapatkan Harga Kamar Hotel Murah Saat Liburan Natal dan Tahun Baru

Ilustrasi -freepik.com-

BENGKULUEKSPRESS.COM - Menjelang liburan natal dan tahun baru, banyak penginapan yang menawarkan fasilitas lengkap dan nyaman untuk para pengunjung. Penginapan dengan harga murah menjadi incaran utama para wisatawan. 

Nah, supaya semakin hemat, ada beberapa tips yang bisa dilakukan untuk mendapatkan penginapan murah dengan fasilitas yang lengkap. Bagaimana caranya? yuk, simak beberapa tips berikut.

BACA JUGA:Jangan Takut Gemoy, Ini 6 Manfaat Makan Malam dan Tipsnya

1. Sebaiknya Tidak Membeli Langsung ke Hotel


Ilustrasi -freepik.com-

Bukan rahasia lagi kalau harga kamar hotel lokal lebih mahal dibandingkan memesan kamar hotel melalui  penyedia kamar hotel seperti biro perjalanan.  Biasanya harganya bisa bervariasi sekitar Rp. 200.000 hingga Rp. 300. 000 rupiah tergantung waktu pengajuan dan agen perjalanan.

Hal ini wajar  karena  hotel dan agen perjalanan bekerja sama untuk mengatur harga pihak ketiga yang lebih rendah.

Meski lebih murah, pihak hotel tetap mendapat untung karena membantu penjualan tiket. Semakin murah suatu hotel maka semakin banyak pula  orang yang akan menginap di hotel tersebut.

2. Membeli Paket Bundling

Bagi anda yang ingin berpergian ke luar kota sekaligus menginap, alangkah baiknya membeli paket bundling tiket pesawat dan hotel sekaligus. Terkadang, harga bundling terhitung lebih murah karena adanya deal khusus agen tiket dengan pihak hotel.

Jika kamu membandingkan berbagai applikasi kamu bisa mendapatkan beberapa aplikasi traveling yang menjual paket bundling tiket pesawat dan hotel yang dijual dengan harga lebih murah. Tentunya hal ini akan memudahkan Anda yang ingin jalan-jalan ke luar kota atau pulau dengan budget yang terbatas.

BACA JUGA: 8 Rekomendasi Outfit yang Cocok Saat Bertandang ke Rumah Calon Mertua

3. Membeli Jauh-Jauh Hari

Membeli tiket hotel jauh-jauh hari merupakan pilihan tepat karena harganya biasanya masih murah. Seharusnya 30 hari sebelum tanggal liburan, Anda sudah membeli tiket hotel karena harganya lumayan turun dan belum penuh dengan pelanggan yang lainnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: