Lindungi Iphone dari Software Mata-Mata, Begini Cara Aktifkan Mode Lockdown iPhone

Lindungi Iphone dari Software Mata-Mata, Begini Cara Aktifkan Mode Lockdown iPhone

Lindungi Iphone Dari Software Mata-Mata, Begini Cara Aktifkan Mode Lockdown iPhone-(foto: istimewa/bengkuluekspress.disway.id)-

BENGKULUEKSPRESS.COM - Apple memfokuskan privasi kepada penggunanya, baik pengguna iPhone, iPad, atau Mac. Perusahaan juga berupaya menghadirkan tool yang bisa membantu pengguna menjaga privasi mereka. 

Salah satu fitur privasi yang hadir di iPhone adalah Lockdown Mode alias Mode Lockdown. Fitur ini dirilis Apple pada 2022. Adapun mode ini berfungsi untuk memastikan pengguna Apple terlindungi dari spyware alias software mata-mata yang masuk ke dalam perangkat.

Pembicaraan seputar Mode Lockdown kembali hangat minggu ini setelah beberapa politisi India dan jurnalis mendapat peringatan dari Apple tentang kemungkinan serangan yang terafiliasi dengan negara terhadap iPhone mereka.

BACA JUGA:Miliki Harga Fantastis, Seperti Apa Spesifikasi Vivo X80 Pro 5G, Simak Berikut Ini

Apple pun membagikan serangkaian tips kepada para pengguna dan meminta mereka untuk mengaktifkan Mode Lockdown pada perangkat. 

Sekadar diketahui, Apple memutuskan untuk meluncurkan Mode Lockdown bagi pengguna iPhone karena perusahaan mengaku belum berhasil melindungi pengguna dari spyware. Selama bertahun-tahun, pemerintah diduga menggunakan spyware untuk menargetkan individu yang memiliki koneksi dengan mereka.

Apple memandang mode ini sebagai tombol darurat yang berguna bagi sejumlah pengguna iPhone tertentu. Misalnya jurnalis, aktivis, politisi, dan lainnya. Perusahaan mengatakan mode ini dipandang sebagai pilihan terakhir bagi orang-orang yang mungkin menjadi sasaran spyware.

Apple percaya bahwa lapisan keamanan tambahan akan bermanfaat bagi aktivis, jurnalis, dan target lainnya. Untuk menggunakan mode ini, pengguna bisa mengaktifkan dan menonaktifkannya secara manual. Bagaimana caranya, simak ulasan berikut ini.

BACA JUGA:Akan Usung Bingkai Titanium, Galaxy S24 Ultra Bakal Mirip iPhone 15

Cara Mengaktifkan Mode Lockdown Di iPhone

Berikut ini cara mengaktifkan Mode Lockdown: 

1. Buka aplikasi Pengaturan di iPhone

2. Gulir ke bawah, cari ke Privasi dan Keamanan

3. Cari Mode Lockdown di bagian bawah halaman

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: