Apa Saja Jenis Penyakit Jantung Paling Umum? Ini Penjelasannya

Apa Saja Jenis Penyakit Jantung Paling Umum? Ini Penjelasannya

Ilustrasi penyakit jantung-(foto: istimewa/bengkuluekspress.disway.id)-

BENGKULUEKSPRESS.COM - Jantung merupakan organ penting dalam tubuh yang berfungsi untuk memompa dan mengalirkan darah ke seluruh tubuh. 

Jika kerja jantung terganggu, fungsi organ dan jaringan tubuh lainnya juga dapat mengalami gangguan. 

Oleh karena itu, penting untuk mewaspadai kemungkinan terjadi penyakit jantung. Terdapat beberapa jenis penyakit jantung yang perlu diwaspadai.

Umumnya, penyakit jantung koroner menempati urutan pertama sebagai penyakit yang paling sering mengancam kesehatan jantung dan menjadi penyebab kematian tertinggi di dunia. 

BACA JUGA:Pantangan Penyakit Jantung, Ini Makanan yang Harus Dihindari

Terdapat penyakit jantung lainnya yang perlu diwaspadai masyarakat mengingat peran vital jantung bagi tubuh. 

Jenis Penyakit Jantung yang Paling Umum Terjadi

Berikut empat jenis penyakit jantung yang paling umum terjadi dan perlu diwaspadai oleh masyarakat :

1. Penyakit Jantung Koroner

Jenis penyakit jantung ini terjadi karena adanya penyumbatan pembuluh darah arteri akibat penumpukan kolesterol. 

Hal ini menyebabkan oksigen tidak mampu mencapai jantung sehingga mengakibatkan fungsi jantung terganggu. Jika terus dibiarkan, penyakit jantung koroner dapat memicu serangan jantung bagi penderitanya.

2. Penyakit Jantung Bawaan

Penyakit jantung bawaan disebabkan oleh kelainan pada struktur dan fungsi jantung yang dimiliki seseorang sejak lahir. 

Kelainan yang seringkali ditemui terdapat pada sekat atau dinding ruang jantung. Biasanya kondisi ini terjadi karena adanya gangguan saat pembentukan janin.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: