Buat Para Orangtua, Ini Cara Jitu Agar Anak Tidak Kecanduan Game Online

Buat Para Orangtua, Ini Cara Jitu Agar Anak Tidak Kecanduan Game Online

Salah satu cara sederhana yang bisa dilakukan agar anak tidak kecanduan bermain game adalah dengan menetapkan batasan waktu bagi mereka untuk bermain game.--

BENGKULUEKSPRESS.COM - Bagi kebanyakan orang tua, kebiasaan bermain game pada anak adalah hal yang mengkhawatirkan. Hal ini dikarenakana anak-anak terkadang lupa waktu dan mengabaikan semua pekerjaan mereka demi bermain game online. Apalagi pada anak-anak yang sudah kecanduan bermain game. Umumnya mereka akan sulit berhenti dan akan bermain game sepanjang waktu.

BACA JUGA:Mudah dan Praktis, Cara Top Up Saldo DANA Lewat SeaBank Maupun Sebaliknya

Mengatasi kecanduan game pada anak adalah hal yang penting bagi para orang tua. Selain agar mereka tidak mengabaikan pekerjaan yang seharusnya dilakukan, kebiasaan bermain game juga berisiko merusak kesehatan terutama mata. Berikut beberapa tips mencegah anak kecanduan game, yang bisa orang tua lakukan.

BACA JUGA:Fitur Apple Zone DANA Manjakan Pengguna iOS, Pembayaran App Store dan Layanan Apple Makin Lancar dan Aman

1. Membatasi Waktu Bermain Game

Salah satu cara sederhana yang bisa dilakukan agar anak tidak kecanduan bermain game adalah dengan menetapkan batasan waktu bagi mereka untuk bermain game. Sepakati dulu dengan anak di jam berapa mereka diperbolehkan untuk bermain game. Di luar jam tersebut anak harus sudah berhenti dan meninggalkan game mereka. Membatasi waktu bermain game pada anak akan membuat mereka terbiasa mengatur waktu. Mungkin awalnya terasa berat bagi mereka. tetapi lama kelamaan, mereka akan terbiasa dengan hal tersebut.

BACA JUGA:7 Game Penghasil Saldo DANA Gratis Terbaru Yang Paling Diminati

2. Mengajak Anak Melakukan Kegiatan Lain

Mengajak anak melakukan aktivitas bersama orang tua bisa mengatasi kecanduan game pada anak. Misalnya dengan mengajak anak jalan-jalan atau sekedar melibatkan anak dalam kegiatan sehari-hari. Coba libatkan anak dalam berbagai aktivitas yang menarik minat mereka. seperti menonton televisi bersama, atau mengajak anak untuk berbicara santai.  Dengan begitu anak akan lebih sibuk dengan kegiatan yang mereka lakukan. Ini juga bisa membuat hubungan antara anak dan orang tua menjadi semakin dekat.

BACA JUGA:Agar Terhindar dari Cobaan hingga Bencana Besar, Amalkan Doa Berikut

3. Memanfaatkan Game Edukasi

Ada banyak game edukasi yang bisa merangsang sensor anak. Game jenis ini bisa menjadi alternatif permainan yang tidak hanya menyenangkan bagi anak tetapi juga menambah pengetahuan mereka. Dengan memanfaatkan game edukasi, anak akan belajar banyak hal yang membuat mereka semakin pintar. Meskipun begitu, orang tua tetap perlu mengawasi mereka selama bermain game.

BACA JUGA:Seru! Warga Lomba Mancing di Kubangan Jalan Rusak di Bengkulu Utara

4. Bersikap Lebih Tegas

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: