Masalah Rezeki, Jodoh dan Hutang Tuntas, Syekh Ali Jaber: Rutinkan Amalan ini

Masalah Rezeki, Jodoh dan Hutang Tuntas, Syekh Ali Jaber: Rutinkan Amalan ini

Syekh Ali Jaber-(foto: istimewa/bengkuluekspress.disway.id)-

BENGKULUEKSPRESS.COM- Dalam sebuah kesempatan Syekh Ali Jaber pernah membagikan amalan untuk menuntaskan semua masalah.

Masalah yang bisa dituntaskan melalui amalan yang disampaikan Syekh Ali Jaber tersebut mulai dari rezeki, jodoh hingga hutang.

Hajat adalah suatu kebutuhan atau keperluan seseorang. Seringkali, banyak orang berdoa dan mengungkapkan hajat mereka tanpa menyadari bahwa ada suatu amalan yang, jika dilakukan dengan sungguh-sungguh, dapat menyebabkan Allah SWT segera memenuhi hajat tersebut.

BACA JUGA:Ingin Malaikat Ikut Mendoakan Hajat Kita, Syekh Ali Jaber Sebut Ajak Lakukan Amalan Mudah ini

BACA JUGA:Rahasia Doa Cepat Sampai ke Langit, Syekh Ali Jaber Ungkapkan Waktu Terbaik untuk Berdoa

Dalam ceramahnya, Syekh Ali Jaber mengajak semua individu yang memiliki kebutuhan atau hajat untuk menjalankan satu amalan tertentu yang dapat mengatasi semua permasalahan tersebut.

Syekh Ali Jaber juga menekankan bahwa dengan konsistensi dalam melaksanakan amalan ini, segala hajat atau masalah apapun yang ada, dengan izin Allah SWT, akan dapat terselesaikan.

Hal tersebut disampaikan Syekh Ali Jaber dalam suatu ceramah yang vidoenya diunggah oleh kanal Youtube Majelis Sholawat.

"Dan saya mengajak kepada semua jema'ah, yang punya hajat, punya masalah dalam rumah tangga, punya masalah dengan suami, suami punya masalah sama istri, ingin mendapatkan jodoh, ingin mendapatkan rezeki, punya masalah keturunan, anda punya hutang belum terlunaskan, apapun masalahnya, ketika mau tidur, lakukan ini amalan," terang Syekh Ali Jaber.

"Saat kita mau tidur, Sholat dua raka'at," tambah Syekh Ali Jaber.

Maka amalan yang dimaksud oleh Syekh Ali Jaber adalah melakukan sholat Sunah 2 raka'at sebelum tidur. 

Jenis sholat ini dapat diakomodasi dengan niat sholat hajat, sholat sunnah mutlak, atau jenis sholat lainnya yang penting dilakukan pada waktu malam, dan lebih baik jika diakhiri dengan sholat witir.

Bagi mereka yang konsisten dalam menjalankan sholat tahajud, diperbolehkan untuk menunda pelaksanaan sholat witir dan melaksanakannya setelah sholat tahajud.

Selain menjalankan sholat 2 rakaat, Syekh Ali Jaber menganjurkan untuk setelah selesai sholat, berbaring tidur, kemudian membaca satu doa pendek. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: