Niat Sholat Dhuha Seperti ini, Bisa Bikin Rugi, Ustadz Adi Hidayat Sarankan ini

Niat Sholat Dhuha Seperti ini, Bisa Bikin Rugi, Ustadz Adi Hidayat Sarankan ini

ustadz adi hidayat--

BENGKULUEKSPRESS.COM- Harap berhati-hati apabila anda melaksanakan sholat dhuha secara teratur, namun niat Anda hanya untuk memperoleh rezeki semata.

Sholat dhuha adalah salah satu bentuk ibadah sunnah yang dianjurkan untuk dilakukan secara rutin

Namun, Ustadz Adi Hidayat justru mengingatkan agar tidak bermaksud melakukan sholat dhuha dengan tujuan mendapatkan rezeki.

BACA JUGA:Rezeki Bakal Lancar dan Hutang Lunas, Ustadz Adi Hidayat Sarankan ini Sebelum Tidur

BACA JUGA:Ingin Dosa Satu Keluarga Diampuni, Ustadz Adi Hidayat Sarankan Amalkan ini Setelah Sholat Tahajud

Hal tersebut disampaikan Ustadz Adi Hidayat dalam suatu ceramah yang videonya diunggah oleh kanal Youtube Ustadz Adi Hidayat.

Dalam video tersebut, Ustadz Adi Hidayat menjelaskan tentang niat yang benar dalam melaksanakan sholat dhuha.

Karena keutamaan sholat dhuha yang begitu dahsyat, maka Ustadz Adi Hidayat menekankan pentingnya untuk menjadikannya sebagai amalan rutin dalam kehidupan sehari-hari.

Tidak peduli berapa banyak rakaat shalat dhuha yang anda lakukan, usahakan untuk tidak melewatkan satu pun harinya tanpa melaksanakannya.

Salah satu keutamaan utama dari shalat dhuha adalah sebagai sarana untuk memohon rezeki kepada Allah SWT.

"Tunaikan itu, di antara fadhilahnya bisa memudahkan limpahan rezeki," sampai Ustadz Adi Hidayat.

Dengan menjalankan amalan yang ringan seperti shalat dhuha, dengan izin Allah, berkah rezeki akan mengalir dalam jumlah yang berlimpah.

Oleh karena itu, tak heran jika seseorang menginginkan jaminan rezeki yang berlimpah dengan rajin melaksanakan shalat dhuha. 

Selain itu, shalat dhuha juga diakui sebagai cara untuk mengajak setiap anggota tubuh manusia dalam bersujud kepada Allah SWT.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: