Hadiri Malam Bakat Pemilihan Putra-Putri Kampus 2023, Apt Destita Full Senyum Lihat Bakat Anak Muda Bengkulu

Hadiri Malam Bakat Pemilihan Putra-Putri Kampus  2023,  Apt Destita Full Senyum Lihat Bakat Anak Muda Bengkulu

Apt Destita Khairilisani saat menghadiri malam bakat PPK 2023 Provinsi Bengkulu-(foto: istimewa/bengkuluekspress.disway.id)-

BENGKULUEKSPRESS.COM - Sebagai kakak asuh, Apt Destita Khairilisani S Farm MSM, turut hadir dalam ajang malam bakat Pemilihan Putra-Putri Kampus 2023 yang diselenggarakan di Taman Budaya, Rabu (17/5/2023).

Dalam acara itu, Apt Destita Khairilisani tampak tersenyum lebar dengan mimik muka penuh bangga melihat bakat-bakat yang dimiliki para peserta PPK 2023 Provinsi Bengkulu.

Tak hanya Apt Destita,  penampilan bakat para peserta PPK 2023 juga memukau seluruh dewan juri dan penonton yang hadir.  

"Malam tadi saya hadir di acara malam bakat Pemilihan Putra Putri Kampus (PPK) Provinsi Bengkulu 2023. Alhamdulillah acaranya berjalan dengan sukses dan penampilan mereka semua memukau," kata calon DPD RI Dapil Bengkulu ini.

BACA JUGA:Temui Masyarakat, Apt Destita Khairilisani Siap Tampung Aspirasi Warga PUT Rejang Lebong

BACA JUGA:Hadiri Halal Bihalal IKA SEMAKU, Apt Destita Siap Bersinergi Bangun Bengkulu

Masih kata Srikandi yang identik dengan kerudung putih ini, sebagai kakak asuh PPK Provinsi Bengkulu, dirinya sangat mengapresiasi terselenggaranya Malam Bakat ini.

Menurutnya, semua peserta sudah memberikan penampilan yang baik dengan peforma terbaik yang mereka miliki.

Mulai dari bernyanyi, menarik, pertunjukan alat musik dan lain sebagainya.

"Melihat malam bakat ini saja sudah luar biasa dan kita apresiasi. Dijamin malam Grand Final PPK nantinya pasti lebih seru dan meriah," ungkapnya.

Sementara itu, Apt Destita Khairilisani yang  konsen dalam dunia pendidikan mengharapkan kegiatan ini terus berkelanjutan.  Selain itu dapat memotivasi anak muda Bengkulu khususnya para mahasiswa untuk terus mengembangkan potensi diri baik akademi maupun non akademik.

Lanjutnya, ajang Pemilihan PPK Provinsi Bengkulu ini merupakan ajang yang positif. Banyak pengetahuan baru yang didapat dalam ajang ini.

Lebih dari itu, relasi antara sesama mahasiswa terbuka luas.  

"Ayo kita terus dukung prestasi dari putra putri daerah Provinsi Bengkulu. Masa depan bangsa ada ditangan anak-anak muda. Tentu kita mendukung penuh ya," tutupnya Apt Destita Khairilisani. (Tri)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: