Bansos Ramadan, Beras 10 Kilogram Dikirim Sebelum Puasa: Cek Anda Sudah Terdaftar atau Belum

Bansos Ramadan, Beras 10 Kilogram Dikirim Sebelum Puasa: Cek Anda Sudah Terdaftar atau Belum

beras bulog--

BENGKULUEKSPRESS.COM - Bantuan sosial (bansos) beras akan disalurkan segera. Penyalurannya akan dilakukan sebelum memasuki bulan puasa. 

"Sebelum puasa disalurkan. Maret ini sudah penyaluran," ujar Direktur Utama Perum Bulog Budi Waseso alias Buwas saat ditemui di Pasar Kramat Jati, Jakarta Timur, Jumat (17/3/2023). 

Buwas mengatakan, Bapanas telah mengundang sejumlah pabrik beras swasta untuk memproduksi kebutuhan bansos ini. Adapun bansos beras sebesar 10 kilogram akan diberikan untuk 21,6 juta warga dalam tiga bulan kedepan. Beras dari swasta itu akan dibeli sesuai harga pembelian pemerintah (HPP) yang telah ditetapkan. 

Untuk diketahui, HPP gabah kering panen atau GKP di tingkat petani ditetapkan sebesar Rp 5.000 per kilogram. Sedangkan GKP di tingkat penggilingan Rp 5.100 per kilogram. Sedangkan HPP gabah kering giling (GKG) di penggilingan Rp 6.200 per kilogram. Lalu HPP GKG di gudang Perum Bulog sebesar Rp 6.300 per kilogram. 

Di sisi lain, Buwas menambahkan, pemerintah akan memperhatikan kemampuan produksi dalam negeri selama panen raya ini. Apabila jumlah tidak mencapai target kebutuhan cadangan beras pemerintah (CBP) dan bantuan sosial, maka akan dilakukan impor beras.

BACA JUGA:21,6 Juta Penerima Bansos Ramadan, Ada Bantuan Beras, Telur dan Ayam, Cek Namamu di sini

BACA JUGA:Begini Cara Cek Bansos BPNT 2023, Bisa Dapat Bantuan Rp 2,4 Juta 

"Bila nanti itu masih kurang mau enggak mau untuk kebutuhan itu Pak Arief  yang menentukan dari luar atau tidak," ujarnya.

Sebelumnya, Deputi Bidang Ketersediaan dan Stabilisasi Bapanas I Gusti Ketut Astawa berujar distribusi bansos akan dilakukan sebulan sekali dalam tiga bulan ke depan. Adapun bansos beras tersebut bakal disalurkan kepada keluarga penerima manfaat (KPM) berdasarkan Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) dari Kementerian Sosial atau Kemensos. 

Bansos beras sebesar 10 kilogram akan diberikan dari pintu ke pintu (door to door). Bulog akan bekerja sama dengan PT Pos Indonesia (Persero) untuk mendistribusikan bansos tersebut.

Untuk diketahui, Bulan Maret 2023 bertepatan dengan Ramadan 1444 H akan dikucurkan bantuan sosial atau bansos pangan Ramadan. 

BACA JUGA:Bansos PKH 2023 Cair, Jumlahnya Rp 3 Juta, Begini Cara Ceknya

BACA JUGA:Tak Lagi Gunakan e-Warung, Bansos Dicairkan Lewat Himbara dan PT Pos, Begini Skema Terbarunya

Bansos Ramadan ini akan menyasar 21,6 juta keluarga. Mereka akan mendapatkan bansos tambahan 3 bulan dari pemerintah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: