Siap-siap! Seleksi Magang ke Jepang Segera Dimulai

Siap-siap! Seleksi Magang ke Jepang Segera Dimulai

--

BENGKULUEKSPRESS.COM - Sekitar bulan April 2023 mendatang  program magang ke Jepang Kabupaten Seluma dipastikan digelar. Hal tersebut sesuai dengan surat edaran dari Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi (Disnakertrans) Provinsi Bengkulu.

Untuk kuota penyelenggaraan program magang ke Jepang di Provinsi Bengkulu adalah 150 orang. Apabila tidak mencapai 150 orang, maka program magang tersebut akan ditunda hingga tahun berikutnya. Untuk saat ini antusias masyarakatnya mengikuti kegiatan ini cukup tinggi  hingga saat ini tercatat sudah ada 19 orang yang sudah mendaftar.

"Antusias warga Seluma untuk ke Jepang ini cukup tinggi dan bulan April sudah mulai seleksinya,” tegas Kepala Dinas Nakertrans Seluma  Rosdiana MSi kepada wartawan.

BACA JUGA:Pendaftaran Kartu Prakerja 2023 Siap Dibuka, Ini Perubahan dan Syaratnya

BACA JUGA:Ini Dia Daftar UMP Terbaru 2023 di 34 Provinsi di Indonesia, Bengkulu Urutan Keberapa?

Diterangkannya, untuk kuotanya itu sebanyak 150 orangdan kuota tersebut sudah terpenuhi.  Sesuai dengan surat dari Disnakertrnas Provinsi Bengkulu apabila sampai dengan bulan November 2022 kuota 150 itu tidak cukup, maka tahapan baru akan dilaksanakan pada tahun ini.

Untuk jumlah pendaftar di Seluma sudah di atas ambang yaitu masing-masing kabupaten diminta untuk menyiapkan calon pemagang sebanyak 10 orang.

"Tidak masalah lebih dari 10 orang nanti bisa untuk menutupi kekurangan kuota di tingkat provinsi. Apabila sampai dengan bulan November kuotanya tidak sampai 150 maka akan ditunda sampai dengan tahun 2023 dan alhamdulillah sudah terpenuhi,"tambahnya.

BACA JUGA:Magang Bersertifikat Tahun 2023, Cek Persyaratannya

Menurutnya, program magang ke Jepang ini sejak pandemi tidak pernah dibuka lagi. Kurang lebih selama dua tahun. Karena kondisi pandemi sudah mulai berakhir maka saat ini program mulai kembali dilaksanakan. Selain diharapkan dapat menimba ilmu di negara Jepang,  juga melalui program ini diharapkan dapat berdampak baik dalam peningkatan ekonomi tenaga kerja yang ikut.

"Kemudian setelah mengikuti seleksi, dan dipastikan lolos setibanya di Jepang pemagang sudah akan langsung memiliki pekerjaan," pungkasnya. (333)

 

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: