Beli Akun Mobile Legend, Tertipu Jutaan Rupiah

Beli Akun Mobile Legend, Tertipu Jutaan Rupiah

Muhammad Iqbal, korban penipuan online pembelian akun Mobile Legend-FOTO TRI/bengkuluekspress.disway.id-

Bengkulu, bengkuluekspress.com - Salah seorang pemuda bernama Muhammad Iqbal (22) warga Kelurahan Penurunan Kota Bengkulu melapor ke Polres Bengkulu karena menjadi korban penipuan secara online.

Diceritakan Iqbal, kasus penipuan yang dialaminya ini bermula pada saat dirinya ingin membeli sebuah akun game Mobile Legend melalui akun sosial media Facebook.

Setelah berkomunikasi lebih lanjut, korban pun bersepakat melakukan transaksi jual beli terhadap terduga pelaku yang merupakan warga Lampung di forum jual beli Mobil Legend melalui Facebook.

“Setelah tawar menawar dan sepakat, lalu gunakan pihak ketiga. Kemudian diberikan formulir untuk melakukan transaksi serta dibuat grup multichat dan mulai transaksi,” kata Muhammad Iqbal, Kamis (14/7).

Selanjutnya setelah berkomunikasi melalui chat, korban pun melakukan transaksi sebanyak tiga kali melalui rekening bersama (rekber). Setelah melakukan transaksi tersebut, akun yang dibeli hingga saat ini belum diterima pelaku dan pelaku merugi hingga jutaan rupiah.

Atas kejadian tersebut, korban pun melaporkan kasus penipuan secara online tersebut ke Polres Bengkulu guna ditindaklanjuti.

“Transfer 3 kali melalui m-bangking dengan total keseluruhan Rp.6 juta 140 ribu. Sampai saat ini terduga pelaku belum ada upaya untuk melakukan pengiriman akun tersebut,” tutup Muhammad Iqbal. (TRI).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: kronologi kematian pl di karaoke ayu ting-ting