357 CJH Kloter 2 Dilepas, Tak Ada yang Gagal Berangkat

357 CJH Kloter 2 Dilepas, Tak Ada yang Gagal Berangkat

\"\" BENGKULU, bengkuluekspress.com - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu dan Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Bengkulu melepas 357 calon jamaah haji (CJH) Provinsi Bengkulu kloter 2.

Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kemenag Provinsi Bengkulu Drs H Zahdi Taher MHi mengatakan jika CJH yang dilepas hari ini berjumlah 357 orang semua dalam keadaan sehat walaupun ada yang sempat sakit. Kloter 2 Bengkulu ini terdiri dari Kabupaten Mukomuko, Bengkulu utara, Kota Bengkulu (sisa) dan Rejang lebong .

\"Sore ini kita lanjut proses pemberangkatan kloter 7 Padang atau kloter 2 Bengkulu, terdiri dari Mukomuko, Bengkulu utara, sebagian Kota dan Rejang Lebong,totalnya 357,\"ujar Zahdi kepada wartawan, Jum\'at (10/6).

Ditambahkan Zahdi ada salah satu CJH yang memerlukan kursi roda, ia merupakan jama\'ah tertua usia 64 tahun 11 bulan asal Mukomuko. Menindaklanjuti CJH yang membutuhkan alat bantu kursi roda, pihaknya sudah berkoordinasi dengan embarkasi padang dan informasi tersebut akan disampaikan dari pihak embarkasi padang ke panitia ibadah haji di Madinah.

Ditambahkan Zahdi Informasi terakhir kloter 1 tidak ada yang sakit, mereka sudah landing di Mekkah dan sebagian sudah masuk hotel. Selain itu, wakil Gubernur Bengkulu DR Rosjonsyah Syahili berpesan kepada CJH agar tetap menjaga protokol kesehatan, karena Bengkulu dan Mekkah berbeda, Mekkah didatangi orang seluruh dunia, jika di bengkulu covid 19 sudah nihil namun di Mekkah belum.

\"Pesan saya, jangan samakan Bengkulu dengan Mekkah, karena dimekah covid masih banyak, disana pertemuan seluruh dunia, jadi saya minta protokol kesehatan tetap dijaga, \"ujar Rosjonsyah. (CW3/ASEPTO)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: