Pasar Kutau Dibangun PTM

Pasar Kutau Dibangun PTM

KOTA MANNA, bengkuluekspress.com - Harapan Bupati Bengkulu Selatan (BS), Gusnan Mulyadi SE MM dan Wakil Bupati BS, H Rifa\'i Tajudin SSos menjadikan Pasar Kutau sebagai Pasar Tradisional Modern (PTM) bakal segera terwujud. Pasalnya pada tahun 2022 Pasar Kutau akan dibangun.

\"Insya Allah 2022 kita akan bangun Pasar Kutau hingga menjadi PTM,\" kata Kabag Pembangunan Pemda BS, Fikry Aljauhari SSTP MSi.

Dikatakan Fikry, dana pembangunan pasar Kutau sudah masuk pada APBD BS 2022. Adapun besaran anggarannya mencapai Rp 15 miliar. Sehingga bangunan pasar lama akan dirobohkan dan dibangun bangunan baru. Dengan adanya bangunan baru nanti, maka Pasar Kutau akan semakin indah dan rapi serta menjadi pasar yang mega.

\"Ini cita-cita Pak Bupati dan Wabup demi mewujudkan Pasar Kutau menjadi PTM,\" ujarnya.

Dijelaskan Fikry, dengan adanya PTM nanti, maka para pedagang akan lebih tertata. Dengan begitu pasar tidak semrawut lagi dan tidak becek. Sehingga baik pedagang maupun pembeli akan lebih nyaman berada di Pasar Kutau.

\"Mudah-mudahan awal tahun 2022 pembangunan sudah mulai bergerak,\" harap Fikry.

Julita, salah satu pedagang Pasar Kutau menyambut antusias pembangunan Pasar Kutau menjadi PTM. Dirinya berharap sebelum dibangun para pedagang terlebih dahulu direlokasi. Sehingga meskipun ada pembangunan pasar, pedagang tetap bisa berjualan. Selain itu, dirinya berharap, setelah nanti pasar dibangun, para pedagang lama lebih diutamakan menempati bangunan pasar.

\"Kami sangat berharap agar bisa segera dibangun, keinginan kami jangan sampai setelah dibangun kami pedagang lama tidak dapat tempat,\" ujar Julita. (369)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: