Pedagang Kuliner Pasar Tais akan Direlokasi

Pedagang Kuliner Pasar Tais akan Direlokasi

TAIS, bengkuluekspress.com - Sebanyak 26 lapak pedagang kuliner Pasar Tais yang berada di depan kantor Bank Bengkulu, rencananya akan dipindahkan atau di relokasi ke tempat lain. Relokasi ini dilakukan, karena lokasi yang saat ini dibangun auning oleh pedagang akan dijadikan taman kota dan akan ada tugu pahlawan di lokasi tersebut.

Bupati Seluma, Erwin Octavian SE mengatakan bahwa, mengenai relokasi tersebut saat ini sedang dalam proses. Sehingga, dipastikan akan dipindahkan ke tempat yang lebih layak.

\"Asisten I dan Kadis Perindagkop sedang mengurus berkaitan dengan dokumen surat-surat. Termasuk memanggil pengelola koperasi pedagang kuliner tersebut,\" kata Erwin kepada wartawan, kemarin.

Dia menyampaikan bahwa, relokasi pedagang tersebut ditargetkan akan rampung sebelum 10 November. Karena nantinya, dia akan menggelar upacara peringatan Hari Pahlawan di dekat tugu perjuangan tersebut.

\"Rencananya 10 November kita akan menggelar upacara di sana,\" sampai Erwin.

Sementara itu, Kadis Perindagkop H Mulyadi MM mengatakan bahwa, pedagang Kuliner akan dipindahkan ke simpang empat jalan dua jalur Kelurahan Talang Saling. Saat ini, dinas sedang mengurus izin lokasi serta akan mempersiapkan tempat berjualan bagi pedagang. \"Sekarang sedang Izin lokasi.

Bangunan yang tersedia akan dihancurkan, kalau yang dibangun masyarakat, nanti masyarakat yang menghancurkan, kalau yang dibangun pemerintah, nanti kita yang menghancurkan,\" ucap Mulyadi.

Dikatakannya bahwa, dalam waktu dekat ini akan kembali digelar rapat antara Lurah, Camat serta pengurus koperasi yang mengelola lokasi pedagang kuliner tersebut. \"Nanti kita akan melakukan rapat lebih lanjut,\" tandasnya. (333)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: