Hendra Cipta Pimpin KONI Kabupaten Mukomuko

Hendra Cipta Pimpin KONI Kabupaten Mukomuko

MUKOMUKO,bengkuluekspress.com– Musyawarah Olahraga Kabupaten Luar Biasa (Musorkablub) untuk pemilihan Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Mukomuko, telah berlangsung kemarin (29/5) di aula Hotel Bumi Batuah Kecamatan Kota Mukomuko. Dalam kegiatan itu yang diikuti ketua dan pengurus masing-masing cabang olahraga (Cabor), awalnya muncul dua nama bakal calon ketua yaitu Hendra Cipta dan Weri Tri Kusumaria. Dalam perjalanan waktu dalam kegiatan itu, dari dua nama calon tersebut diputuskan secara aklamasi, dan Hendra Cipta ditetapkan sebagai Ketua KONI Kabupaten Mukomuko. Ketua Panitia Pelaksana Musorkablub, Despardi menyampaikan awalnya ada dua bakal calon yang dicalonkan dan direkomendasikan masing-masing cabor. Dari hasil verifikasi persyaratan berdasarkan tatib dalam pemilihan. Dari dua bakal calon itu, satu calon di nilai ada satu persyaratan yang belum lengkap. “Sebenarnya, salah satu calon yang belum lengkap persyaratan saat itu masih ada waktu untuk melengkapi. Namun setelah ke dua calon tersebut diberikan waktu untuk berkomunikasi dan melakukan musyawarah. Akhirnya, satu calon memilih mundur, dan Hendra Cipta terpilih secara aklamasi,” katanya. Hendra Cipta selaku Ketua KONI Kabupaten Mukomuko terpilih menyampaikan terima kasih kepada teman-teman pengurus KONI dan Cabor. Amanah yang telah diberikan kepada dirinya akan dijalankan maksimal. Tugas awal yang dilakukan adalah persiapan melanjutkan usulan anggaran rutin di APBD Perubahan 2021 dan APBD murni Tahun 2022. Sementara itu, Weri Tri Kusumaria menyampaikan siap mendukung dan bekerjasama dengan terpilih Hendra Cipta sebagai Ketua KONI Kabupaten Mukomuko. Ia berharap ketua terpilih menjalankan roda organsiasi dan bisa bersinergi dengan pengurus dan anggota cabor. “Saya siap mendukung dan bekerjasama. Tidak lain untuk memajukan keolahragaan khususnya seluruh cabor di daerah ini,” ujar Ketua Asosiasi Kabupaten Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) itu.(900)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: