Desa Balam Sukses Salurkan BLT DD dan Titik Nol

Desa Balam Sukses Salurkan BLT DD dan Titik Nol

BENGKULU UTARA, bengkulueskpress.com - Pemerintah Desa Balam Kecamatan Air Padang Kebupaten Bengkulu Utara (BU) sukses menyalurkan BLT DD dan titik nol. Kades Desa Balam, Iklim Jahidin, dalam sambutannya mengatakan, selain dari penentuan titik nol hari ini, Jumat (23/4), juga dilakukan pembagian BLT untuk 11 kepala keluarga. \"Penerima BLT DD tahap pertama ini ada 11 KK, dimana posisinya 11 KK tersebut merupakan masyarakat yang belum pernah tersentuh bantuan sosial pemerintah,\" jelas Iklim. Sementara itu, Camat Air Padang, Heri Sulfana, mengimbau kepada Pemerintah Desa Balam memprioritaskan DD 8 persen untuk penanganan covid-19. \"Perlu saya tegaskan sehubungan dengan meningkatnya kasus covid-19 di BU,  saya berharap pemerintah desa betul-betul menggunakan anggaran DD 8 persen tersebut khusus untuk penanganan covid-19. Saya juga mengimbau kepada masyarakat agar kiranya mematuhi protokol kesehatan di setiap kegiatan keramaian yang ada di desa. Hal ini dilakukan untuk memutus mata rantai penyebaran covid-19,\" imbau Heri. Di sisi lain, dia juga berharap kepada Pemerintah Desa Balam agar menyampaikan informasi kepada masyarakat tentang apa saja progres pembangunan desa. \"Hal ini penting karena bagain dari trasparansi publik,\" demikian Heri.(cw1/adv)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: