Tim Sar Cari Nelayan Kota Bengkulu Hilang Akibat Diterjang Gelombang Tinggi

Tim Sar Cari Nelayan Kota Bengkulu Hilang Akibat Diterjang Gelombang Tinggi

BENGKULU, Bengkuluekspress.com - Tim pencarian dan pertolongan Basarnas Bengkulu mencari seorang nelayan bernama Nur (33) yang dilaporkan hilang akibat perahunya terbalik diterjang gelommbang tinggi. Kepala Kantor Basarnas Bengkulu, Abdul Malik mengatakan, pihaknya menerima laporan dua nelayan yang dihantam ombak ini mengakibatkan perahunya terbalik. Kejadian itu dilaporkan pada pukul 04.00 wib dan pukul 05.00 wib tim Basarnas melakukan pencarian dilokasi terjadinya musibah tersebut. \"Kedua nelayan ini pergi memancing menggunakan perahu motor namun saat sedang memancing tiba-tiba ada ombak datang menerpa yang akibatnya kedua nelayan ini terjatuh ke laut,\" kata Abdul, Rabu (21/4). Abdul mengatakan, kedua nelayan tersebut terjatuh dari perahu mereka. Satu nelayan dinyatakan hilang yang saat ini dalam proses pencarian. Sedangkan satu lagi berhasil selamat. \"Kedua korban merupakan warga kota Bengkulu, satu selamat dan satu masih dalam pencarian,\" ujarnya. Abdul menjelaskan, kejadian terjadi di sekitar lentera merah dengan Koordinat : Prediksi LKK ( 3°54\'28.03\"S 102°17\'3.47\"E ) Atau 281.88°/1.63NM Garis Lurus dari Dermaga pulau Baai Bengkulu. Ia menambahkan, agar nelayan yang mencari ikan untuk lebih waspada karena cuaca yang tiba-tiba ekstrim bisa membahayakan nyawa para nelayan.(HBN)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: