KPU Tegaskan Tak Ada Tambahan Waktu Pencoblosan Meski Cuaca Buruk

KPU Tegaskan Tak Ada Tambahan Waktu Pencoblosan Meski Cuaca Buruk

BENGKULU, bengkuluekspress.com - Meski cuaca buruk melanda Bengkulu di hari H pencoblosan Pilkada serentak, KPU Provinsi Bengkulu menegaskan tidak ada penambahan waktu pencoblosan. Hal itu dikatakan anggota KPU Provinsi Bengkulu Darlinsyah, Rabu (9/12). \"Tidak ada perpanjang masa pencoblosan meski saat ini Bengkulu diguyur hujan deras dari tadi malam,\" kata Darlinsyah, (9/12). Darlinsyah mengatakan, untuk itu masyarakat diharapkan dapat memanfaatkan sisa waktu s untuk datang ke TPS menggunakan hak suaranya. Namun para pemilih harus tetap menerapkan protokol kesehatan saat berada di TPS. Sementara Angota Komisioner KPU Provinsi Bengkulu Emex Verzoni mengatakan, pemungutan suara akan di tutup tepat waktu pukul 13.00 WIB. Karena, KPU Provinsi Bengkulu mengikuti aturan dan prosedur yang ada. \"Kita taat aturan dan sesuai prosedur yang ada, maka pemungutan suara berakhir pukul 13:00 WIB, Rabu (9/12),\" tutupnya. (HBN)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: